Polres Aceh Barat membuka layanan dapur umum kepada masyarakat korban banjir yang dipusatkan di Polsek Woyla Barat, kabupaten setempat.

"Pembukaan layanan dapur umum ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga yang terdampak bencana banjir," kata Wakapolres Aceh Barat Kompol Aiditia Kusuma, Senin.

Menurutnya, pembukaan layanan dapur umum tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat, dalam memperoleh bantuan makanan selama rumah warga tergenang air sehingga sulit untuk memasak.

Baca juga: Akses tiga kecamatan di Aceh Timur terputus akibat banjir

Selain itu, guna memudahkan masyarakat korban banjir, pihaknya juga menyediakan layanan perahu karet di Kecamatan Woyla Barat untuk digunakan dalam melakukan evakuasi khususnya warga kelompok rentan seperti lansia, anak-anak mungkin terjebak banjir.

Kompol Aiditia Kusuma juga menambahkan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, pihaknya juga turut menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak langsung musibah banjir.

Baca juga: Polres Aceh Timur kirim personel ke daerah terdampak banjir

Pihaknya berharap bantuan yang disalurkan tersebut, dapat meringankan beban penderitaan masyarakat yang terdampak bencana.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022