Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aceh Besar Cut Rezky Handayani menandatangani komitmen bersama untuk menjalankan peraturan dan tata tertib Sekolah dengan orang tua siswa baru.

"Komitmen bersama yang ditandatangani ini merupakan tata tertib yang akan dijalankan di sekolah dan harus dipatuhi bersama," kata Cut Rezky Handayani di SDN Pertiwi Lamgarot, Gampong Siron, Kecamatan Ingin Jaya, Jumat.

Ia menjelaskan penandatanganan komitmen bersama dengan orang tua siswa tersebut dilaksanakan usai pertemuan dengan seluruh orang tua dan wali siswa di aula sekolah setempat.

Dalam kesempatan tersebut ia mengatakan sekolah akan menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sebagai sarana untuk memperkenalkan siswa baru dengan lingkungan sekolah.

"Kegiatan ini juga akan lebih mendekatkan dan kekompakan siswa dengan teman baru," katanya.

Ia mengatakan MPLS sangat penting bagi siswa baru agar mereka lebih mengenal lingkungan sekolah, program Sekolah, lebih akrab dan kompak juga dengan teman-teman barunya.

Ia juga berharap pada masa Pengenalan tersebut, orang tua atau wali siswa dapat ikut mendampingi dan memantau kegiatan MPLS yang dilaksanakan di sekolah.

 "Orang tua dan wali siswa juga dapat memantau kegiatan MPLS ini, tujuannya agar nanti pada saat pembelajaran nanti, orang tua sudah nyaman dan tidak khawatir lagi untuk meninggalkan anak-anak di sekolah," kata Bunda PAUD Aceh Besar tersebut. 

Kepala SDN Pertiwi Elli Sumarni mengatakan sekolah yang dipimpinnya sudah menjalankan program sekolah sehat, dan Sekolah bebas bulying, sehingga memiliki Kantin Sehat dan selalu mengedukasi siswa untuk berperilaku yang baik. 

"Jadi kita sudah punya kantin sehat, jajanannya sehat di sini, orang tua tidak perlu khawatir," katanya.
 
Sebelumnya, dalam rangka memasuki tahun ajaran baru, Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aceh Besar telah meminta sekolah dapat melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dengan menarik dan memiliki nilai edukatif.


Baca juga: Bunda PAUD: Jadikan MPLS sebagai kegiatan menarik dan edukatif

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024