Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Sebanyak 16 klub andil bagian dalam Liga sepak bola usia dini 11 dan 13 tahun tingkat regional Kabupaten Aceh Tengah di Gelengang Musara Alun Takengon.
"Kompetisi yang diikuti 16 klub yang terdiri dari enam klub usia 13 tahun dan sepuluh klub usia 11 tahun berlangsung selama dua hari,” kata Ketua Panitia, Muhammad Yusuf di Takengon, Sabtu.
Ia menjelaskan Liga Usia Dini yang dibuka langsung Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar bersama dengan Wakil Bupati, Firdaus merupakan kerja sama
Badan Liga Sepak bola Pelajar Indonesia (Blispi) regional tengah dan PSSI Aceh Tengah yang didukung penuh oleh DPC PDI Perjuangan.
Menurut dia dua klub terbaik masing-masing usia akan mengikuti kualifikasi tingkat provinsi yang akan berlangsung 27-28 Januari di Kabupaten Bireuen.
Ketua DPC PDI Perjuangan Aceh Tengah, Samsuddin, selaku sponsor pihaknya sangat mendukung kegiatan pembinaan sepakbola usia dini.
"Kami segenap pengurus dan bakal calon Legislatif dari PDI Perjuangan bergotong-royong untuk memberi dukungan agar kompetisi sepak bola usia dini tingkat Aceh Tengah dapat terselenggara," katanya.
Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar berharap akan ada lebih banyak lagi pihak yang dapat memberi dukungan untuk memajukan sepak bola Kabupaten Aceh Tengah.
"Banyaknya kompetisi yang diikuti serta pembinaan usia dini akan melahirkan pemain muda berbakat yang dapat berkiprah di tingkat provinsi maupun Nasional," kata Shabela.

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018