Wali Kota Sabang, Nazaruddin meminta Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat optimalkan sosialisasi Pemilu serentak 17 April 2019.

"KIP harus optimal mensosialisasikan pemilu 2019 agar partisipasi pemilih mencapai yang ditargetkan KPU secara nasional," katanya di Sabang, Senin.

Pesta demokrasi lima tahunan ini harus diketahui oleh segenap warga negara dari Sabang hingga Merauke dan mengajak mereka untuk menggunakan hak pilihnya yang telah diamanatkan oleh konstitusi negara, ujar Wali Kota Sabang yang akrab sapa Tgk Agam.

"Kita harus mengajak semua masyarakat untuk menggunakan hak pilih. Karena tingkat pemilih juga menjadi barometer suksesnya pemilih," kata dia.

Undang-Undang Dasar 1945, Negara memberikan pengakuan kepada setiap warga Negara untuk ikut serta dalam pemerintahan karena memiliki hak politik yaitu, hak memilih dan dipilih.

KIP Kota Sabang mencatat, daftar pemilih tetap (DPT) di pulau terluar paling barat Indonesia berjumlah, 25.741 pemilih, 12.686 orang di antaranya di dapil-1 dan 13.055 di dapil-2.

Pemilih itu tersebar di 104 TPS, 18 gampong dua kecamatan yakni, Sukajaya (dapil-1) dan Sukakarya (dapil-2).

KIP Kota Sabang terus  mensosialisasikan Pemilu serentak 17 April 2019 ke sejumlah warga yang berdomisili di Pulau terluar paling paling barat Indonesia.

"Kami terus melakukan sosialisasi pemilu serentak ke masyarakat guna meningkatkan partisipasi pemilih," kata Komisioner KIP Kota Sabang, Bainah Salmiyah.

KPU Pusat menargetkan partisipasi pemilih pada pemilu serentak sebanyak, 77,5 persen dan pihaknya optimistis target tersebut tercapai.

Rakyat Indonesia pada 17 April 2019 akan memilih pasangan calon presiden dan wakil presiden, calon anggota DPD RI, DPR RI, dan DPRD provinsi, serta DPRD/DPRK kabupaten/kota.
 

Pewarta: Irman Yusuf

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019