Lhokseumawe (ANTARA) - Kepolisian Resort (Polres) Lhokseumawe menargetkan tiga ribuan peserta vaksinasi COVID-19 dalam Kegiatan vaksinasi massal dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-75 tahun.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto di Lhokseumawe, Sabtu mengatakan kegiatan vaksinasi massal yang dilaksanakan tersebut bekerjasama dengan Kodim 0103/Aceh Utara dan Pemko Lhokseumawe.
"Vaksinasi massal satu juta perhari ini merupakan target dari Presiden RI Joko Widodo yang diakselerasikan oleh TNI-Polri,"katanya.
Ia mengatakan adapun sasaran dalam vaksinasi massal tersebut adalah masyarakat umum.