Meulaboh (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mengerahkan personel penyelamat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) ke sejumlah lokasi pantai wisata di daerah tersebut, sebagai upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung yang berlibur di pantai.
“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat yang berwisata di kawasan pantai di Kabupaten Aceh Barat,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPBD Kabupaten Aceh Barat, Teuku Ronald kepada ANTARA di Meulaboh, Jumat.
Ada pun lokasi titik pengamanan siaga pantai difokuskan di lokasi Pantai Wisata Ujung Karang Kota Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat.
Kemudianm di lokasi Pantai Wisata Kuala Bubon, Pantai Wisata Lhok Bubon, serta Pantai Wisata Suak Geudeubang, Kecamatan Samatiga, Kabupaten Aceh Barat.
Teuku Ronal mengatakan pihaknya mengerahkan personel penyelamat ke lokasi wisata, sebagai bentuk kesiapsiagaan BPBD Aceh Barat dalam mengantisipasi keadaan jika sewaktu-waktu masyarakat membutuhkan pertolongan.
“Kegiatan ini kami pimpin langsung bersama koordinator pusdalpos dengan komando lapangan oleh Koordinator Tim Rescue BPBD Aceh Barat,” kata Teuku Ronal menambahkan.
Dalam melaksanakan tugasnya, personel BPBD Aceh Barat juga turut memberikan imbauan kepada masyarakat termasuk kalangan orangtua, agar tidak membiarkan anak-anak mandi di pantai guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Pihaknya juga turut melakukan pemantauan ke sejumlah lokasi pantai yang dinilai rawan terjadinya kecelakaan atau rawan tenggelam, dan turut memberikan sosialisasi kepada pengunjung agar dapat menjauhi bibir pantai yang dinilai rawan terjadinya bencana, demikian Teuku Ronal.
Baca juga: ASPPI: Perayaan Idul Adha jadi daya tarik wisatawan ke Aceh
Pemkab Aceh Barat kerahkan petugas penyelamat ke pantai wisata
Jumat, 21 Juni 2024 18:00 WIB