Situasi masih biasa saja
Jakarta (ANTARA) - Kompleks rumah dinas menteri di Jalan Widya Chandra, Jakarta Selatan, lengang sehari menjelang pelantikan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.

"Situasi masih biasa saja," kata Petugas Pengamanan Arifudin ditemui di Pos Pengamanan di Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan, Sabtu.

Sementara itu dari pemantauan sekitar pukul 09.00 hingga 14.30 WIB, belum ada pengamanan ketat di sekitar kompleks rumah dinas para menteri dan pejabat negara.

Baca juga: Sri Mulyani nilai Presiden Jokowi gamblang beri panduan ke menteri

Selain itu, belum ada aparat berwajib yang mengenakan pakaian seragam yang bersiaga di sekitar kawasan rumah dinas menteri.

Sejumlah kendaraan masih melintas seperti biasa di jalan utama kompleks rumah dinas menteri itu.

Sedangkan, sejumlah rumah dinas menteri terlihat sepi dan tidak ada aktivitas mencolok.

Hanya ada beberapa orang petugas jaga dan staf rumah dinas yang beraktivitas seperti membersihkan halaman rumah dan kendaraan.

Di kompleks rumah dinas menteri juga tidak banyak lalu lalang kendaraan dinas menteri.

Baca juga: Presiden silaturahim dengan Wapres JK dan menteri Kabinet Kerja

Hanya ada beberapa truk yang memasuki beberapa rumah dinas untuk mengangkut barang menyusul masa tugas Kabinet Kerja yang akan segera berakhir.

Kediaman dinas Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Jalan Widya Chandra I Nomor 1 misalnya, sejumlah petugas akan mengangkut barang ke truk yang sudah disiapkan.

Petugas jaga di rumah dinas yang tidak mau disebut namanya mengaku hanya mengemas barang-barang milik anak-anak dari Mendagri Tjahjo Kumolo.

Pemandangan serupa juga terjadi di kediaman dinas Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Ada dua truk masing-masing berpelat merah dan truk bernama Susi Air yang mengangkut sejumlah barang yang sudah dikemas.

Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI dijadwalkan berlangsung mulai pukul 14.30 WIB di Gedung MPR/DPR di Senayan, Jakarta, Minggu (20/10).

Joko Widodo dan Ma'ruf Amin akan diambil sumpahnya sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI untuk masa jabatan 2019-2024.

Baca juga: Jokowi pilih orang hebat jadi menteri periode 2019-2024
 

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2019