Sipirok (ANTARA) - Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, bertambah tiga orang, sehingga total positif di daerah itu saat ini mencapai 146 kasus.

"Untuk kasus baru positif 24 jam terakhir total jadi 146 orang setelah adanya penambahan kasus tiga orang," kata Juru bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Tapanuli Selatan, Sofyan Adil di Sipirok, Selasa.

Ia mengatakan berbagai upaya dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19, diantaranya gencar dilakukan sosialisasi dengan cara mengajak masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Berbagai pemangku kepentingan juga bahu membahu secara konsisten mengajak masyarakat menghadapi masa Adaptasi Kehidupan Baru (AKB) dengan mentaati 3 M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

Menurut dia, langkah mentaati 3 M masih sebuah solusi yang baik dalam upaya mencegah atau meminimalisir penyebaran COVID-19.

"Mudah-mudahan dengan 3 M kasus COVID-19 di Tapanuli Selatan bisa secepatnya berlalu. Sampai saat ini pasien sembuh atau selesai isolasi total jadi 135," katanya.

Baca juga: Pasien COVID-19 di Tapanuli Selatan masih terus bertambah

Baca juga: BBPOM: Instalasi farmasi di Sumut siap tampung vaksin COVID-19

Baca juga: Penambahan kasus COVID-19 di Sumut masih didominasi dari Medan

Pewarta: Juraidi dan Kodir
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2020