Pengurus DPD KNPI Aceh melakukan napak tilas 91 tahun sumpah pemuda, kegiatan ini diisi dengan berziarah ke makam para sesepuh KNPI Aceh. Diantara makam yang diziarahi adalah makam ketua KNPI Aceh  H. Dimoerthala di Gampong Peulanggahan, Al-Qudri A.Gani di Gampong Peunyerat dan H. Asnawi di Husin Montasik-Aceh Besar, Minggu (27/10).

Kegiatan ziarah makam ini diawali dengan membersihkan rumput yang tumbuh di sekitar area pemakaman dan ditutup dengan Doa Bersama.

Ketua DPD KNPI Aceh, Wahyu Saputra dalam arahannya menyampaikan bahwa refleksi 91 tahun Sumpah Pemuda tahun 2019 ini diperingati dengan mengenang jasa-jasa penggerak kepemudaan di Aceh yang telah berpulang ke rahmatullah.

“Kita mengisi kegiatan ini dengan melakukan baksos membersihkan area sekitar makam para sesepuh KNPI Aceh, karena mereka dimasanya telah berjasa bagi pemuda Aceh,” ujarnya.

Wahyu menambahkan kegiatan bhaksos ini terselenggara berkat kerjasama pengurus DPD KNPI Aceh dengan Dispora Aceh.

“Terimakasih kepada Dispora Aceh yang sudah mendukung kegiatan ini,” tutupnya.
 

Pewarta: Mabrur

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019