Bupati Bener Meriah Tgk Sarkawi menyumbangkan seluruh gaji bulanannya selama masa penanganan COVID-19 di daerah itu.

Sarkawi menegaskan sumbangannya itu untuk dapat digunakan sebagai dana taktis untuk membantu masyarakat selama masa percepatan penanganan Coronavirus Disease (COVID-19) di daerahnya.

"Semoga Allah melipatgandakan amal jariyah kita. Dan masyarakat kita terhindar dari wabah Corona ini," kata Tgk Sarkawi saat memimpin rapat internal bersama jajarannya, Senin.

Dalam hal ini seluruh Kepala SKPK di lingkungan pemerintahan setempat kemudian juga sepakat menyisihkan sebagian gaji mereka untuk disumbangkan bagi penanganan COVID-19.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bener Meriah Irmansyah menuturkan sumbangan tersebut nantinya akan digunakan untuk menyalurkan bantuan pangan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Menurutnya sumbangan para Kepala SKPK itu juga akan berlangsung selama masa penanganan COVID-19 di daerah itu.

"Para kepala SKPK sepakat menyisihkan minimal Rp500 ribu dari gaji mereka setiap bulannya," sebut Irmansyah.

 

Pewarta: Kurnia Muhadi

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020