Ruas jalan penghubung antar desa di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) terputus akibat hujan deras yang melanda daerah setempat dalam beberapa hari terakhir.  

Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Abdya Yasri Gusman di Blangpidie, Kamis, mengatakan jalan yang putus akibat hujan deras tersebut terletak di Desa Tokoh II, Kecamatan Lembah Sabil, Abdya.

“Akibatnya, kendaraan roda empat dan bahkan roda dua sekalipun tidak bisa lagi melintas, sehingga akses transportasi antar desa di Kecamatan Lembah Sabil saat ini menjadi lumpuh,” kata Yasri.

Dia menjelaskan jalan antar desa yang putus pada Selasa (29/3) malam tersebut menghubungkan dua desa di Kecamatan Lembah Sabil, di antaranya Desa Tokoh II dan Desa Alue Rambot.

Pelaksana harian (Plh) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya Hafiddin menjelaskan jalan yang terputus itu memang sudah lama rusak, namun selama ini masih bisa dilalui kendaraan.

“Informasi dari petugas BPBK di lapangan bahwa jalan itu sebelumnya memang sudah lama rusak, cuma masih bisa dilalui kendaraan, karena kerusakannya belum begitu parah. Sekarang tidak bisa lewat lagi, putus total,” katanya

BPBK telah menurunkan petugas penanggulangan bencana kabupaten ke lapangan untuk meninjau kerusakan jalan antar desa tersebut  agar bisa secepatnya ditangani secara darurat.    

“Tim BPBK Abdya sudah berada di lapangan sekarang. Mereka bersama Camat melakukan input data sebagai bahan untuk kita laporkan kepada pimpinan agar proses penanganan secara darurat bisa kita laksanakan,” ujarnya.
 

Pewarta: Suprian

Editor : Khalis Surry


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021