Tim Penceramah dalam kegiatan Safari Ramadhan Tahun 1442 Hijriah yang digelar oleh Pemerintah Aceh, akan menyampaikan tausiah yang mengandung ajakan menggalakkan gerakan bersih, rapi, estetis dan hijau atau BEREH dan berita hoaks yang marak terjadi di media sosial kata pejabat setempat.

Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, Taqwallah di Banda Aceh, Selasa mengatakan pelaksanaan tausiah Safari Ramadhan akan digelar secara serentak pada hari kelima puasa atau hari Sabtu malam(17/4) di 54 masjid yang tersebar di setiap kabupaten/kota di Aceh.

 

“Pelaksanaan Safari Ramadhan kali ini berbeda dengan yang dilakukan tahun-tahun sebelumnya, kita lakukan ini untuk perubahan yang lebih baik,” kata Taqwallah saat menggelar pertemuan dengan seluruh Kepala SKPA dan para penceramah Safari Ramadhan, di Gedung Serbaguna Kantor Gubernur Aceh.

Taqwallah menjelaskan safari Ramadhan tahun ini tidak hanya diisi dengan tausiah, buka puasa dan shalat taraweh bersama. Namun juga diisi dengan ragam kegiatan sosial yang memberi manfaat bagi kepentingan orang banyak seperti membersihkan dan menghijaukan lingkungan masjid agar masyarakat lebih nyaman beribadah.

 

Kegiatan sosial tersebut akan dilaksanakan langsung oleh Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) beserta seluruh jajarannya di setiap masjid yang telah ditentukan. 

 

Sekda menyebutkan, berbagai unsur telah dilibatkan, utamanya elemen penting yang bertanggung jawab di wilayah masjid yang akan dilaksanakan Safari Ramadhan oleh Pemerintah Aceh. 

 

“Sejak tanggal 9 April lalu tim SKPA ini sudah turun ke masjid-masjid yang akan dilaksanakan Safari Ramadhan untuk bergotong royong bersama. Mereka membersihkan seluruh sarana ibadah seperti tempat wudhu, pagar dan juga menghijaukan lingkungan,” kata Taqwallah.

 

Taqwallah berharap, agar para penceramah nantinya dapat menyampaikan pesan ajakan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan merawat sarana ibadahnya. 

 

Ia juga meminta penceramah untuk mensosialisasikan gerakan BEREH agar dapat diimplementasikan di tiap sarana publik.

 

“Gerakan BEREH amatlah penting diterapkan di lingkungan masjid demi meningkatkan kualitas dan kekhusyukan ibadah masyarakat. Selain itu, kebersihan dan keindahan masjid juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan ibadah jamaah,” kata Sekda.

 

 

Taqwallah juga berpesan agar para penceramah dapat ikut serta membantu pemerintah menyukseskan vaksinasi melalui tausiahnya. 

 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021