Ganda putri peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses menyumbang poin dan sekaligus membawa Skuad Garuda imbang sementara 2-2 dengan Malaysia pada laga perempat final Piala Sudirman.
Dalam pertarungan yang berlangsung Jumat malam WIB, Greysia/Apriyani memetik kemenangan rubber game 22-20, 17-21, 21-18 atas pasangan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dalam waktu 1 jam 14 menit.
Pada gim pertama, baik Greysia/Apriyani maupun Tan/Muralitharan, sama-sama tampil menyerang. Kedua pasangan itu bermain sama kuat.
Tan/Muralitharan banyak merebut poin-poin awal, namun setelah kedudukan imbang 9-9, Greysia/Apriyani ganti memimpin.
Mereka terus menambah perolehan angka, tapi lawannya juga ketat mengikuti di belakangnya.
Keduanya lagi-lagi imbang 20-20. Namun kemudian Greysia/Apriyani mencoba untuk lebih tenang, dan dua poin terakhir berhasil diamankan. Mereka unggul 22-20.
Memasuki gim kedua, pertarungan berjalan lebih sengit. Tan/Muralitharan bahkan bermain lebih agresif. Pasangan asal negeri Jiran itu tak hentinya memberikan serangan-serangan yang mematikan sepanjang laga.
Greysia/Apriyani bersusah payah mengimbangi permainan lawannya. Namun pergerakan mereka kurang lincah sehingga tertinggal 17-19. Dengan dua smes keras, Tan/Muralitharan mengamankan poin-poin terakhir dan merebut gim kedua 21-17.
Pada gim penentu, Greysia/Apriyani harus mengerahkan tenaga ekstra untuk menghadapi lawannya.
Pasangan Merah Putih itu sebetulnya sudah memimpin setelah imbang 3-3, namun mereka tetap berusaha bermain dengan tenang dan tidak terburu-buru. Sementara lawannya terus menggempur pertahanan mereka untuk mencuri angka.
Meski Tan/Muralitharan mampu memperpendek jarak 18-21, tapi Greysia/Apriyani bergerak lebih gesit untuk merampas dua poin terakhir. Laga itu pun kembali dimenangkan oleh wakil Garuda 21-18.
Dengan hasil tersebut, maka kedudukan Indonesia imbang sementara 2-2 dengan Malaysia.
Satu kemenangan sebelumnya diraih oleh tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang menaklukkan Kisona Selvaduray lewat pertarungan rubber game 22-20, 18-21, 21-19.
Sedangkan dua wakil lainnya harus menelan kekalahan, yaitu ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang takluk di tangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik 12-21, 15-21, serta tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang ditundukkan oleh Lee Zii Jia 11-21, 16-21.
Namun pada laga pamungkas , ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti gagal membawa Tim Merah Putih ke semifinal setelah dikalahkan pasangan Hoo Pang Ron/Cheah Yee See 19-21, 21-9, 16-21.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021