Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyayangkan banyak anak terlibat pornografi sebagai dampak perkembangan globalisasi dan teknologi.

"Tidak hanya terlibat pornografi, ada juga anak yang bersentuhan dengan narkoba dan berbagai bentuk pelanggaran hukum lainnya," ungkap Gubernur Aceh Zaini Abdullah di Banda Aceh, Senin.

Pernyataan tersebut dikemukakan Gubernur Aceh ketika membuka seminar dengan tema "Dampak pornografi terhadap perkembangan mental dan spiritual anak".

Menurut Gubernur Zaini Abdullah, kemajuan zaman tidak semuanya memberi dampak positif. Tapi, juga ada dampak negatif yang sangat berbahaya bagi anak-anak.

Dampak negatif tersebut, kata dia, dipengaruhi berbagai faktor. Misalnya rumah tangga yang longgar pengawasan. Begitu juga pengaruh lingkungan, baik di sekitar rumah maupun di tempat pendidikan.

Kondisi ini, sebut Gubernur, diperparah sikap orang tua yang memberi kepercayaan kepada anak memegang telepon genggam pintar. Tanpa pengawasan, alat canggih tersebut bisa disalahgunakan.

"Dengan menggunakan telepon genggam pintar ini, anak-anak bisa dengan mudah situs tidak sehat, seperti pornografi maupun situs negatif lainnya," kata Zaini Abdullah.

Oleh karena itu, sebut Gubernur, pola asuh anak harus diperbaiki sejak dini agar anak tidak terjebak dalam sisi kelam globalisasi. Selain itu, pengawasan terhadap penggunaan telepon genggam pintar juga harus diperketat.

Zaini Abdullah mengatakan, orang tua berperan melahirkan, mendidik, membina serta membentuk kepribadian anak. Sedangkan masyarakat, berperan mengawasi, mendamping, dan menciptakan kondisi lingkungan yang ramah terhadap anak.

"Sementara, pemerintah bertugas memberikan fasilitas pendidikan, kesehatan, dan berbagai peraturan perlindungan anak," kata Gubernur Aceh Zaini Abdullah.

Menurut dia, komponen orang tua, masyarakat, dan pemerintah ini harus sejalan, sehingga melahirkan generasi bangsa yang cerdas, tangguh, dan mandiri. Serta tidak terlibat hal-hal negatif dari kemajuan zaman.

"Karena itu, kami berharap dari seminar ini melahirkan langkah-langkah strategis dalam menentukan pola asuh ana, sehingga mereka tidak terlibat dampak negatif kemajuan teknologi sekarang ini," kata Zaini Abdullah.

Pewarta: Pewarta : M Haris SA

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2015