Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Pidie Jaya menyatakan wartawan memiliki peranan penting dalam menyukseskan pemilihan umum.
“Kami sangat berharap dukungan dari rekan-rekan media dan kami juga akan terus memperkuat kerja sama dalam menyukseskan Pemilu,” kata Ketua Bawaslu Pijay, Fajri M Kasem di Pidie Jaya,Selasa.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela diskusi dengan awak media dengan tema peran media dalam menyongsong pemilu dan pemilihan tahun 2024.
Ia mengatakan media mempunyai fungsi memberikan edukasi sehingga kehadirannya akan meningkatkan pemahaman kepada masyarakat terutama pemilih.
“Kami yakin dengan berbagai berita yang disampaikan akan meningkatkan pemahaman kepada pemilih sehingga akan berdampak pada tingkat partisipasi pemilih,” katanya.
Ia menambahkan, dalam memaksimalkan sosialisasi ke daerah-daerah, pemerintah juga menambah Kader di wilayah, di Pijay ada 65 kader yang tersebar dalam wilayah kabupaten itu.
"Mereka juga salah satu upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjalankan demokrasi yang benar," demikian Fakjri M Kasem.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022