Gubernur Aceh Nova Iriansyah membuka pelaksanaan Rakerda Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh Tahun 2022 di Takengon Kabupaten Aceh Tengah, Jumat.

"Pemerintah Aceh sangat mendukung usaha peningkatan pertumbuhan ekonomi dan pembukaan lapangan kerja yang dilakukan Dekranasda Aceh," kata Nova Iriansyah dalam sambutannya.

Dukungan tersebut kata Nova diantaranya berbentuk Imbauan Gubernur pada 25 Januari 2019 kepada seluruh SKPA, lembaga, dan seluruh instansi di Aceh agar menggunakan produk UKM Aceh.

"Jangan ada lagi makanan ringan, bika yang dari luar, kita punya lepat gayo, punya timphan, punya kue karah, dan sebagainya. Agar industri rumah tangga yang memproduksi penganan atau kuliner Aceh bisa hidup dan berkembang," katanya.

Nova berharap Dekranasda Aceh dapat terus melakukan pembinaan kepada para pengrajin untuk dapat bersaing di pasar global dengan menghadirkan produk-produk berkualitas.

Menurutnya selain tuntutan produk unggul dan berkualitas, produk kerajinan UKM Aceh juga harus terstandarisasi dengan baik.

"Jika langkah ini dapat kita lakukan, niscaya upaya memajukan kerajinan Aceh lebih terarah, berdaya guna, dan berhasil guna. Hal-hal inilah yang saya harapkan dapat dibahas dalam rapat kerja kali ini, agar mengarah sasaran yang tepat, yang membahas substansial, yang menghasilkan konsep program kerja yang tepat guna," kata Nova.

Pelaksanaan Rakerda Dekranasda Aceh di Takengon dijadwalkan berlangsung selama tiga hari hingga Minggu 5 Juni 2022 dan di pusatkan di Lapangan Setdakab Aceh Tengah.

Pada kegiatan ini juga dihadirkan pameran produk-produk unggulan dari berbagai kabupaten kota di Aceh hasil binaan Dekranasda.

Pewarta: Kurnia Muhadi

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022