PT Pegadaian se Area Aceh menggelar kegiatan amal selama bulan Juni tahun 2022 melalui berbagi nasi kotak pada setiap hari Jumat.
“Kegiatan berbagi dengan sesama dengan tema mengetuk pintu langit ini dilaksanakan di seluruh Pegadaian di Aceh,” kata Kepala Departemen produk gadai, Syarwani di Banda Aceh,
Ia menjelaskan tujuan dari kegiatan tersebut adalah sebagai bentuk kepedulian PT Pegadaian kepada nasabah dan masyarakat sekitar kantor.
“Kegiatan ini diadakan setiap hari Jumat selama bulan Juni,” katanya.
Ia menambahkan kegiatan Jumat berkah yang digelar PT Pegadaian se Area Aceh tersebut bersumber dari dana Dana Kebajikan Umat (DKU) PT Pegadaian.
“PT Pegadaian Area Aceh bertekad untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat,” demikian.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022
“Kegiatan berbagi dengan sesama dengan tema mengetuk pintu langit ini dilaksanakan di seluruh Pegadaian di Aceh,” kata Kepala Departemen produk gadai, Syarwani di Banda Aceh,
Ia menjelaskan tujuan dari kegiatan tersebut adalah sebagai bentuk kepedulian PT Pegadaian kepada nasabah dan masyarakat sekitar kantor.
“Kegiatan ini diadakan setiap hari Jumat selama bulan Juni,” katanya.
Ia menambahkan kegiatan Jumat berkah yang digelar PT Pegadaian se Area Aceh tersebut bersumber dari dana Dana Kebajikan Umat (DKU) PT Pegadaian.
“PT Pegadaian Area Aceh bertekad untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat,” demikian.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022