Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara mencatat sebanyak 108.924 anak atau 83,7 persen dari total sasaran sebanyak 124.983 anak di daerah itu sudah menjalani imunisasi polio.
"Memasuki pekan kedua Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio, tercatat 108.924 anak di Aceh Utara sudah diberikan imunisasi polio dari sasaran 124.983 anak," kata Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara Ferianto di Aceh Utara, Senin,.
Ferianto mengatakan petugas medis di jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara terus berupaya meningkatkan capaian imunisasi polio, sehingga target 95 persen bisa tercapai.
Menurut Ferianto, imunisasi polio yang dilakukan serentak tersebut sebagai upaya menindaklanjuti kejadian luar biasa (KLB) kasus polio di Kabupaten Pidie beberapa waktu lalu.
Imunisasi polio tersebut juga sesuai rekomendasi Komite Ahli Nasional Surveilans PD3I dan Komite Penasehat Ahli Imunisasi Nasional (ITAGI), kata Ferianto.
Dari 124.983 anak yang menjadi sasaran imunisasi polio tersebut, kata Ferianto, sebanyak 46.623 anak di antaranya berusia nol sampai 60 bulan lima tahun.
Kemudian, sasaran usia lima sampai tujuh tahun sebanyak 13.605 anak. Serta sasaran tujuh sampai 12 tahun sebanyak 64.755 anak, kata Ferianto menyebutkan.
"Imunisasi polio dilakukan di 32 puskesmas yang tersebar di 27 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara. Kami yakin, 16.059 anak yang tersisa bisa diimunisasi dalam tahun ini juga," katanya.
Ferianto mengajak masyarakat mendukung Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio tersebut karena merupakan program pemerintah memberantas dan mencegah penyakit polio.
"Setiap anak akan mendapatkan dua tetes imunisasi. Pencanangan Sub PIN polio ini dilakukan untuk mencegah adanya kasus polio terhadap anak di Aceh Utara," kata Ferianto.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022
"Memasuki pekan kedua Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio, tercatat 108.924 anak di Aceh Utara sudah diberikan imunisasi polio dari sasaran 124.983 anak," kata Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara Ferianto di Aceh Utara, Senin,.
Ferianto mengatakan petugas medis di jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara terus berupaya meningkatkan capaian imunisasi polio, sehingga target 95 persen bisa tercapai.
Menurut Ferianto, imunisasi polio yang dilakukan serentak tersebut sebagai upaya menindaklanjuti kejadian luar biasa (KLB) kasus polio di Kabupaten Pidie beberapa waktu lalu.
Imunisasi polio tersebut juga sesuai rekomendasi Komite Ahli Nasional Surveilans PD3I dan Komite Penasehat Ahli Imunisasi Nasional (ITAGI), kata Ferianto.
Dari 124.983 anak yang menjadi sasaran imunisasi polio tersebut, kata Ferianto, sebanyak 46.623 anak di antaranya berusia nol sampai 60 bulan lima tahun.
Kemudian, sasaran usia lima sampai tujuh tahun sebanyak 13.605 anak. Serta sasaran tujuh sampai 12 tahun sebanyak 64.755 anak, kata Ferianto menyebutkan.
"Imunisasi polio dilakukan di 32 puskesmas yang tersebar di 27 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara. Kami yakin, 16.059 anak yang tersisa bisa diimunisasi dalam tahun ini juga," katanya.
Ferianto mengajak masyarakat mendukung Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio tersebut karena merupakan program pemerintah memberantas dan mencegah penyakit polio.
"Setiap anak akan mendapatkan dua tetes imunisasi. Pencanangan Sub PIN polio ini dilakukan untuk mencegah adanya kasus polio terhadap anak di Aceh Utara," kata Ferianto.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022