Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyatakan Pekan Olahrga Pelajar Daerah (POPDA) XVII di Kabupaten Aceh Timur merupakan ajang mengasah bakat dan kemampuan pelajar bidang olahraga.

“Pekan Olahraga Pelajar Daerah Aceh (Popda) adalah ajang yang sangat penting bagi para pelajar untuk memperlihatkan berbagai kemampuan yang dimiliki sehingga nantinya mampu menjadi yang terbaik,” kata Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto di Kecamatan Ingin Jaya, Jumat.

Pernyataan itu disampaikan di sela-sela melepas keberangkatan kontingen Popda Kabupaten Aceh Besar yang akan bertanding pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah Aceh (Popda) XVII di Idi, Kabupaten Aceh Timur.

Ia menjelaskan berbagai ilmu dan pembekalan yang telah diberikan saat berlatih harus mampu diaplikasikan secara maksimal saat bertanding pada setiap cabang olahraga yang dipertandingkan di Popda tingkat provinsi tersebut.

“Berikan penampilan yang terbaik dalam setiap pertandingan yang diikuti sehingga menjadi yang terbaik dan mengharumkan nama daerah dalam ajang olahraga tingkat provinsi  ini,” katanya.

Ia juga berharap kepada seluruh atlet dan ofisial untuk menyisakan sedikit waktu di sepertiga malam, walaupun sudah lelah, dengan berbagai latihan dan rangkaian persiapan untuk pertandingan yang dijalankan.

“Tutup semua itu dengan berdoa di sepertiga malam atau setiap akhir penutup malam. Insya Allah, kejayaan dan kebaikan-kebaikan akan bersama kita selamanya. Ingat, Allah Maha Tahu dan Maha Mengabulkan. Berdoalah,” kata Iswanto.

Iswanto juga berpesan agar semua atlet untuk menjaga kekompakan, kebersamaan dan. apabila ada kendala ataupun permasalahan disampaikan langsung kepada official dan tim pendamping yang ditugaskan.

“Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pelatih dan pembina dari setiap cabang olahraga (cabor) yang telah mempersiapkan para atlet secara baik untuk mengikuti ajang Popda Aceh XVII 2024 di Aceh Timur,” katanya.

Ketua Kontingen Aceh Besar Sulaimi yang juga Sekda Aceh Besar menyebutkan kabupaten tersebut memberangkatkan sebanyak 150 orang atlet dari 16 cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada POPDA XVI di Aceh Timur.

Pada POPDA tahun 2018 di Kota Langsa Aceh Besar berhasil meraih juara Umum, Selanjutnya penyelenggaraan POPDA di tahun 2020 Aceh Besar kembali berhasil mempertahankan juara umum.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024