Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Gubernur Aceh Irwandi Yusuf menyatakan pembangunan Gardu Induk Ulee Kareng berkapasitas 275/150 kV di Bakoy, Kabupaten Aceh Besar merupakan rangkaian dari listrik tol sumatera.

"Pembangunan Gardu Induk Ulee Kareng merupakan rangkaian pembangunan tol listrik Sumatera yang pembangunannya dimulai dari Lampung hingga Aceh," kata Irwandi Yusuf di Aceh Besar, Jumat
    
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela peletakan batu pertama pembangunan Gardu Induk Ulee Kareng berkapasitas 275/150 kV yang turut dihadiri General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan (UIP) Sumbagut, Jurlian Sitanggang.

Ia menjelaskan tol listrik tersebut merupakan sebuah usaha mewujudkan cita-cita Presiden Jokowi yaitu pembangunan 35 ribu MW listrik dalam lima tahun kepemimpinannya.

Ia menjelaskan rangkaian tol listrik di Aceh dimulai dari pembangunan gardu induk dari Pangkalan Susu ke Lhokseumawe, berlanjut ke Sigli hingga tersambung ke gardu Ulee Kareng Aceh Besar.

"Saya berharap pembangunan gardu milikÿPT. PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan (UIP) Sumbagut UPP Jaringan Aceh ini bisa menjawab persoalan krisis listrik di Aceh," katanya.

Ia menyebutkan kebutuhan listrik Aceh 372 MW25 dan yang hanya mampu disuplai sebesar 317 MW dan dengan adanya pembangunan gardu Ulee Kareng tersebut dapat mengatasi listrik di Aceh;
   
General Manager UIP Sumbagut, Jurlian Sitanggang menyatakan pembangunan gardu Induk Ulee Kareng merupakan sebuah momen monumental yang menandai sampainya tol listrik Sumatera yang pembangunannya dimulai dari Lampung sampai Aceh.

"Pembangunan ini adalah bagian dari program 35.000 MW yang dicanangkan oleh Pak Presiden Jokowi," katanya.


Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017