Bupati Aceh Timur Iskandar Usman Al-Farlaky melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah kantor pelayanan publik di daerah itu di hari pertama masuk kerja usai libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah atau 2025 Masehi.
"Kami hari ini melakukan sidak guna memastikan kehadiran pegawai. Dari hasil sidak tersebut, ada sebagian pegawai berhalangan hadir setelah mendapatkan izin pimpinan," kata Iskandar Usman Al-Farlaky di Aceh Timur, Selasa.
Sidak tersebut dilakukan di instansi strategis yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, di antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (DPMP2T), serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Timur.
Selain memastikan kehadiran pegawai, kata dia, sidak tersebut juga untuk memastikan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Timur berjalan normal setelah libur panjang lebaran Idul Fitri
Dalam sidak tersebut, mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) itu juga menyoroti berbagai aspek pelayanan, mulai dari kebersihan ruang kerja hingga sikap petugas saat melayani masyarakat.
Baca: Bupati Aceh Timur beri penghargaan kepada ASN disiplin
Terkait disiplin kerja, Iskandar Usman Al-Farlaky juga meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk segera menyesuaikan ritme kerja serta menyelesaikan tugas-tugas yang sempat tertunda selama libur Idul Fitri.
la juga mengingatkan agar program-program strategis daerah tetap berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Sebab, program-program strategis tersebut berkaitan langsung dengan kesejahteraan masyarakat.
"Tidak boleh ada keterlambatan dalam program pelayanan publik dan pembangunan daerah. Kita harus bekerja lebih cepat dan lebih baik. Jangan menghambat pelayanan masyarakat," katanya.
Iskandar Usman Al-Farlaky menegaskan fokus awal pemerintahannya adalah penataan tata kelola pemerintahan. Tata kelola pemerintahan yang baik merupakan kunci dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
"Titik fokus pertama kami menata pemerintahan yang baik. Mustahil bagi pemerintahan yang tidak baik itu mampu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakatnya," kata Iskandar Usman Al-Farlaky.
Baca: Lantik Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur, ini pesan Mualem
Editor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2025