Aceh Timur (ANTARA Aceh) - PT Medco E&P Malaka menyerahkan bantuan berbagai kebutuhan pokok bagi warga yang terkena banjir di Kabupaten Aceh Timur. 
     
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Public Affairs PT Medco E&P Malaka, Maulidar Putra dan Isra Safril melalui  Camat Julok, Zainuddin SE dan Camat Ranto Peureulak, Saiful SE, Jumat.
     
Maulidar menyatakan, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada korban bencana banjir di Kabupaten Aceh Timur.
     
Seperti diketahui, beberapa wilayah di Kabupaten Aceh Timur  terendam banjir sejak awal Desember 2017. Banjir tersebut menyebabkan warga mengungsi.
     
Manajemen Medco E&P Malaka turut prihatin terhadap para korban dan  menyalurkan bantuan berupa bahan kebutuhan pokok masyarakat seperti beras, telur dan mie instan. 
     
"Kami berharap bantuan ini dapat tersalurkan dengan baik kepada korban banjir sehingga dapat meringankan beban mereka atas musibah yang terjadi. Bantuan ini juga sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat Aceh," ujar General Manager Blok A Herman Husein.

Pewarta:

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017