Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman melantik 38 pejabat eselon yang menjabat sejumlah jabatan di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan terhadap 38 pejabat eselon tersebut dipusatkan di Balai Kota Banda Aceh, Kamis.

Pelantikan turut disaksikan Wakil Wali Kota Banda Aceh Zainal Arifin, Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah serta ratusan pegawai negeri sipil Sekretariat Daerah Kota Banda Aceh.

Pejabat yang dilantik tersebut yakni Eselon II terdiri Dwi Putrasyah sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG). Dwi Putrasyah menggantikan Zulkifli Syahbuddin yang dimutasi sebagai Kepala Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan dan Perikanan.

Kemudian T Iwan Kesuma sebagai Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan menggantikan Rizal Junaedi yang dilantik sebagai Staf Ahli Bidang Keistimewaan, Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia.

Berikutnya Syahrullah sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan pengembangan Sumber Daya Manusia. Dan Emila Sovayana sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Serta M Nurdin sebagai Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan. Sementara, posisi Asisten Administrasi Umum Setda Kota Banda Aceh yang ditinggalkan M Nurdin digantikan oleh Tarmizi MM.

Selain melantik pejabat Eselon II, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman juga melantik sejumlah pejabat Eselon III dan IV, di antaranya jabatan sekretaris di dinas, kepala bagian serta lainnya.

Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengatakan, pergantian jabatan merupakan hal lumrah di dalam suatu organisasi guna revitalisasi kinerja pemerintahan.

"Pelantikan pejabat eselon dilakukan berpegang pada prinsip profesionalitas, prestasi kerja, jenjang pangkat dan loyalitas," ujar Aminullah Usman menyebutkan.

Selain itu, kata dia, mutasi dan promosi jabatan bagi pegawai negeri sipil merupakan proses dari bagian manajemen kepegawaian yang secara berkesinambungan.

Dan ini dilaksanakan sesuai dengan tuntutan masyarakat serta tugas yang terus meningkat. Terutama guna memberikan pelayanan publik dalam mewujudkan visi misi Kota Banda Aceh gemilang dalam bingkai syariat.

"Kepada pejabat yang dilantik, kami ingatkan bersikap bijak dalam menyikapi berbagai aspek dan dinamika kerja. Tingkatkan pelayanan kepada masyarakat. Jadilah pejabat yang amanah," pungkas Aminullah Usman.

Pewarta: M.Haris Setiady Agus

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018