Meulaboh (Antaranews Aceh)  - Jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 0105/ Aceh Barat, Provinsi Aceh mendirikan posko tempat istirahat bagi pemudik (rest area) yang menggunakan lintas darat Barat Selatan Aceh (Barsela).

Komandan Kodim 0105/ Aceh Barat, Letkol Kav Nurul Diyanto di Meulaboh, Sabtu, mengatakan, rest area tersebut dibuat untuk membantu masyarakat yang sedang melaksanakan perjalanan jauh, dengan tujuan memantau aktifitas pemudik.

"Rest area tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat yang akan berpergian baik, ?arus mudik dan arus balik nanti selama melaksanakan hari raya Idul Fitri 1439/H di sepanjang lintasan jajaran Kodim 0105 Aceh Barat," katanya.

Jajaran Kodim Aceh Barat mendirikan tiga titik tempat pemantauan atau tempat peristirahatan arus mudik lebaran di wilayah Aceh Barat, pada Sabtu, (9/6) siang.

Adapun titik rest area yaitu, ?di Jalan Banda Aceh tujuan Meulaboh, tepatnya di Koramil 08/Arongan kemudian di jalan lintas Meulaboh - Tapaktuan, tepatnya di Makoramil 07/Johan Pahlawan dan Koramil 04/ Mereubo, Kodim 0105 Aceh Barat.

Dandim Letkol Kav Nurul Diyanto, mengatakan, Rest Area tersebut dibuat untuk memberikan tempat bagi pemudik untuk istirahat, toilet, menyediakan obat obatan dan sarana lain yang di perlukan pemudik.

"Bagi yang hendak beristirahat, ?tiga titik yang dibuat Rest Area merupakan Koramil yang terletak di pinggir jalur lintasan. Tujuannya kita inggin membantu masyarakat yang sedang melaksanakan perjalanan jauh atau pulang kampung,"jelasnya lagi.

Dandim menyampaikan, siapa saja boleh beristirahat di situ, ?dan apabila ada gangguan selama melaksanakan Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, masyarakat disilahkan datang ke pos terdekat.

"Kita sudah siapkan prajurit Kodim yang bertugas 1 X 24 jam di Rest Area," ujar Dandim.

Pihaknya juga memantau perkembangan arus mudik hingga arus balik lebaran tahun ini, terutama, kegiatan ini juga untuk memberi rasa kenyamanan bagi masyarakat selama musim mudik.

Dandim Letkol Kav Nurul Diyanto, menyampaikan selamat melaksanakan hari raya Idul Fitri 1439/H, 2018 Masehi di kampung dan semoga pemudik dapat selamat sampai tujuan dan bertemu keluarga tercinta.

"Hati - hati selama perjalanan, perhatikan faktor keamanan, kami akan terus memantau kegiatan arus mudik dan sampaikan salam dari kami buat Keluarga semua," tulisnya lagi dalam pesan tertulis diterima wartawan.

Pewarta: Anwar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018