Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh mengajak gampong/desa di provinsi setempat untuk mengembangkan potensi pariwisata di daerah itu untuk meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.

"Pontensi pariwisata yang ada di setiap gampong khususnya dapat dimaksimalkan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat daerah setempat," kata Kabid Pemasaran Disbudpar Aceh, Rahmadhani di Banda Aceh, Senin.

Ia menjelaskan untuk mengoptimalkan potensi pariwisata yang ada di daerah masing-masing, maka perlu adanya alokasi dana gampong untuk mendukung kemajuan pariwisata.

"Kami sangat berkeyakinan jika potensi wisata yang ada di setiap daerah ikut didukung dengan keterlibatan gampong dan kabupaten/kota maka seluruh objek yang ada akan terkelola dengan baik," katanya.

Menurut dia, Aceh memiliki banyak potensi pariwisata untuk dikembangkan sehingga perlu adanya keterlibatan semua pihak termasuk sektor swasta dalam mengoptimalkan potensi tersebut.

"Kami mengajak semua komponen untuk bersama-sama membangun sektor pariwisata Aceh yang memiliki potensi besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di masa mendatang.

Ia menyebutkan provinsi berpenduduk sekitar slima juta jiwa itu memiliki sekitar 803 objek wisata yang belum tergarap secara maksimal.

"Aceh punya garis pantai yang cukup panjang, punya kuliner yang enak dan aktivitas budaya yang sangat menarik, di wilayah tengah punya alam yang bagus, di timur wisata budaya. Kita punya potensi yang luar biasa," katanya.

Pihaknya berharap dengan potensi yang ada tersebut Pemerintah Gampong dan kabupaten/kota di Aceh dapat memanfaatkan kesempatan tersebut untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat secara berkelanjutan.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018