Wakil bupati Aceh Tengah Firdaus membuka Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD)  Kabupaten Aceh Tengah 2020 .

Musrenbang tersebut diikuti  camat se Kabupaten Aceh Tengah dan berlangsung di Gedung Oproom Setdakab setempat pada Senin,  kata Kabag Humas Mustafa Kamal di Takengon.

Kegiatan setahun sekali itu, juga dihadiri antara lain Kepala Bappeda Aceh Azhari dan Sekda Aceh Tengah Karimansyah dan sejumlah pejabat Forkopinda, anggota DPRK serta tokoh masyarakat di daerah berhawa dingin itu.

"Saya berharap perhatian dan kesunguhan kita semua tentang pentingnya tahapan Musrenbang terhadap sistem perencanaan dan pelaksanaan pembangunan daerah," kata wakil bupati.

Ia menjelaskan tujuan dari Musrenbang ini adalah mencari masukan dari berbagai pihak untuk menyusun RKPD, sinkronisasi agenda dan prioritas pembangunan sasuai dukungan pendanaan yang bersumber baik dari APBD, APBA maupun APBN.

Firdaus juga mengatakan,  Musrembang ini dilaksanakan sesuai amanah Undang-undang Nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional.

"Harapan saya agar Musrenbang ini menjadi media interaktif bagi segenap pemangku kepentingan dalam menetapkan program dan kegiatan,serta dapat memberikan rekomendasi kebijakan guna mendukung pelaksanaan program dan kegiatan tahun anggaran berikutnya," kata wakil bupati.

Pewarta: Fauzi/Humas Aceh Tengah

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019