Calon Presiden Nomor Urut satu Joko Widodo menyapa para pendukung yang hadir dalam kampanye terbuka di Hotel Lido Graha, Lhokseumawe, Aceh, Selasa dengan bahasa Aceh.

"Peuhaba....peuhaba....," kata Jokowi di sela-sela menyampaikan kampanye terbuka di Lhokseumawe seraya disambut tawa dan jawaban dari seluruh peserta yang hadir dengan menggunakan bahasa Aceh. 

Sebelum memulai kampanye, Jokowi menjelaskan Lhokseumawe memiliki kenangan di mana dirinya pernah tinggal selama tujuh bulan di daerah tersebut.

"Sejak saya tinggal di Aceh, saya hanya belajar Peuhaba saja, Insya allah saya akan belajar lebih banyak lagi," katanya.

Menurut dia, Lhokseumawe memiliki kenangan baginya di mana kota tersebut merupakan daerah pertama dirinya bekerja saat menyelesaikan sudi di perguruan tinggi.

''Saya lebih kurang tinggal di Aceh sekitar 3 tahun termasuk di Bener Meriah,'' katanya.

Jokowi berkomitmen untuk memajukan Aceh karena dengan berbagai program seperti memaksimalkan KEK Arun, karena daerah tersebut memiliki sejarah dan pengalaman hidup baginya.

Dalam kampanye terbuka di provinsi ujung paling barat Indonesia itu, Jokowi turut didampingi istrinya, Iriana Jokowi dan Ketua TKN, Erick Thohir.

Jokowi tiba di lokasi kampanye terbuka di Kota Lhokseumawe sekitar pukul 12.00 Wib. Dalam kegiatan tersebut turut hadir relawan, sekber kabupaten/kota dan ulama di provinsi setempat.
 

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019