Usai menjalani masa cuti berobat Bupati Bener Meriah Tgk Sarkawi kembali bertugas memimpin daerah itu terhitung mulai hari ini, Senin.
Namun Sarkawi harus bertugas sembari menjalani masa karantina karena baru pulang dari luar daerah.
Kepala Bagian Humas Setdakab Bener Meriah Wahidi mengatakan Sarkawi telah selesai menjalani medical chekup dan fisioterapi untuk penyembuhan penyakit tulang belakang yang dideritanya di salah satu rumah sakit di luar daerah.
"Proses pengobatan Beliau telah selesai dan saat ini beliau telah berada di Bener Meriah untuk mejalani tugas beliau sebagai Bupati," kata Wahidi di Redelong, Senin.
Menurutnya Sarkawi telah berada di Bener Meriah sejak Sabtu (20/6) dan telah menjalani protokol kesehatan yakni melakukan rapid test dengan hasil non reaktif serta akan menjalani karantina mandiri.
Ia menambahkan bahwa selama menjalani masa karantina mandiri Sarkawi akan menjalankan tugas bupatinya lewat vidcom.
"Selama beliau menjalani isolasi mandiri maka beliau menjalankan tugas sebagai Bupati dengan sistem daring atau online, atau vidcom," tutur Wahidi.
Sarkawi disebut telah menjalani masa cuti untuk kepentingan berobat selama 20 hari terhitung sejak 4-23 Juni 2020.
Hal itu adalah berdasarkan surat izin cuti Nomor : 098/7813 Tanggal 02 Juni 2020 yang ditandatangani oleh Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah.
Sementara ke depannya Sarkawi disebut masih tetap harus menjalani perawatan secara berkala oleh tim dokter di Bener Meriah
"Kepada masyarakat Bener Meriah mari kita selalu mendoakan dengan tulus dan ikhlas agar Abuya Tgk Sarkawi sehat selalu, tetap berkarya untuk Bener Meriah," ucap Wahidi.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020
Namun Sarkawi harus bertugas sembari menjalani masa karantina karena baru pulang dari luar daerah.
Kepala Bagian Humas Setdakab Bener Meriah Wahidi mengatakan Sarkawi telah selesai menjalani medical chekup dan fisioterapi untuk penyembuhan penyakit tulang belakang yang dideritanya di salah satu rumah sakit di luar daerah.
"Proses pengobatan Beliau telah selesai dan saat ini beliau telah berada di Bener Meriah untuk mejalani tugas beliau sebagai Bupati," kata Wahidi di Redelong, Senin.
Menurutnya Sarkawi telah berada di Bener Meriah sejak Sabtu (20/6) dan telah menjalani protokol kesehatan yakni melakukan rapid test dengan hasil non reaktif serta akan menjalani karantina mandiri.
Ia menambahkan bahwa selama menjalani masa karantina mandiri Sarkawi akan menjalankan tugas bupatinya lewat vidcom.
"Selama beliau menjalani isolasi mandiri maka beliau menjalankan tugas sebagai Bupati dengan sistem daring atau online, atau vidcom," tutur Wahidi.
Sarkawi disebut telah menjalani masa cuti untuk kepentingan berobat selama 20 hari terhitung sejak 4-23 Juni 2020.
Hal itu adalah berdasarkan surat izin cuti Nomor : 098/7813 Tanggal 02 Juni 2020 yang ditandatangani oleh Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah.
Sementara ke depannya Sarkawi disebut masih tetap harus menjalani perawatan secara berkala oleh tim dokter di Bener Meriah
"Kepada masyarakat Bener Meriah mari kita selalu mendoakan dengan tulus dan ikhlas agar Abuya Tgk Sarkawi sehat selalu, tetap berkarya untuk Bener Meriah," ucap Wahidi.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020