Bupati Aceh Barat, Ramli MS meraih penghargaan dari Badan Pusat Statistik (BPS) Republik Indonesia, karena berhasil menyukseskan program pemerintah untuk menyukseskan program sensus penduduk secara daring pada tahun 2020.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala BPS Aceh Barat, Mughlisuddin kepada Bupati Aceh Barat Ramli MS diruang kerjanya, Kamis di Meulaboh.

“Semoga dengan penghargaan ini, kemajuan pembangunan di daerah akan semakin lebih baik,” kata Ramli MS di Meulaboh, Kamis usai menerima penghargaan.

Menurutnya, sensus penduduk secara daring yang dilakukan oleh BPS tersebut untuk menguatkan serta meningkatkan jaringan komunikasi, pendataan, internet serta keamanan data dalam negeri.

Selain itu, sensus tersebut sangat bermanfaat dalam menyukseskan pembangunan di daerah maupun di tingkat nasional.

Agar program tersebut semakin sukses dan terintegrasi, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat ke depan akan meningkatkan keakuratan data dalam melaksanakan pembangunan daerah, sehingga perencanaan program pembangunan ke depan semakin lebih terarah dan tepat sasaran.

Sementara itu, Kepala BPS Aceh Barat Mughlisuddin mengharapkan agar Pemkab Aceh Barat  membentuk forum data atau E-Data. 

Ia menyatakan bahwa dengan adanya forum data nantinya akan lahir inovasi daerah yang bisa dikembangkan lagi untuk pembangunan daerah.

Menindak lanjuti harapan BPS Aceh tersebut, Bupati Ramli MS pun menyetujuinya dan segera memerintahkan pimpinan Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Aceh Barat untuk segera membentuk forum data di daerah ini.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020