Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyatakan akan mempertimbangkan alokasi anggaran obat-obatan untuk rumah sakit umum daerah RSUD dr Zubir Mahmud, Aceh Timur menyusul turunnya pendapatan rumah sakit tersebut.
“Sesuai dengan laporan dari Direktur Rumah Sakit dan juga Bupati Aceh Timur adanya penurunan pendapatan karena turunnya pasien umum. Ini akan menjadi perhatian dan saya bahas kembali nantinya,” kata Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Aceh Timur, Sabtu.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela kunjungan kerja meninjau langsung perkembangan penanganan COVID-19 di Kabupaten Aceh Timur dan pembangunan ruas jalan tahun jamak.
Ia menjelaskan Pemerintah Aceh telah mengalokasikan Rp10 miliar untuk kabupaten/kota dalam dan dana tersebut sesuai laporan dari Direktur Rumah Sakit Daerah perlu adanya tambahan menyusul turunnya pendapatan karena COVID-19.
“Ada masukan agar dana yang dialokasikan Pemerintah Aceh tidak dikunci dan ini akan kita pertimbangkan kembali,” katanya.
Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah yang turut didampingi Bupati Aceh Timur, H Hasballah bin HM Thaib mengatakan akan merumuskan mekanisme bantuan obat-obatan guna membantu rumah sakit daerah.
Ia mengatakan bantuan tersebut masih memungkingkan untuk dibantu dengan menggunakan dana yang masih tersedia dengan tetap memperhatikan kebutuhan.
“Saya juga sangat mengapresiasi penanganan COVID-19 yang dilakukan oleh Pemkab Aceh Timur,” katanya.
Direktur RSUD dr Zubir Mahmud, Aceh Timur, dr Edi Gunawan menyebutkan saat ini rumah sakit tersebut memiliki tujuh ruangan Pinere dengan kapasitas satu ruangan empat sampai lima ruangan.
Dalam meninjau langsung penanganan di RSUD Zubir Mahmud, Plt Gubernur Aceh turut didampingi Kepala Dinas PUPR Aceh, Fajri dan Juru Bicara Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani.
Sampai hari ini, Aceh Timur hanya mencatat 24 kasus dengan 4 di antaranya masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zubir Mahmud.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020
“Sesuai dengan laporan dari Direktur Rumah Sakit dan juga Bupati Aceh Timur adanya penurunan pendapatan karena turunnya pasien umum. Ini akan menjadi perhatian dan saya bahas kembali nantinya,” kata Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Aceh Timur, Sabtu.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela kunjungan kerja meninjau langsung perkembangan penanganan COVID-19 di Kabupaten Aceh Timur dan pembangunan ruas jalan tahun jamak.
Ia menjelaskan Pemerintah Aceh telah mengalokasikan Rp10 miliar untuk kabupaten/kota dalam dan dana tersebut sesuai laporan dari Direktur Rumah Sakit Daerah perlu adanya tambahan menyusul turunnya pendapatan karena COVID-19.
“Ada masukan agar dana yang dialokasikan Pemerintah Aceh tidak dikunci dan ini akan kita pertimbangkan kembali,” katanya.
Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah yang turut didampingi Bupati Aceh Timur, H Hasballah bin HM Thaib mengatakan akan merumuskan mekanisme bantuan obat-obatan guna membantu rumah sakit daerah.
Ia mengatakan bantuan tersebut masih memungkingkan untuk dibantu dengan menggunakan dana yang masih tersedia dengan tetap memperhatikan kebutuhan.
“Saya juga sangat mengapresiasi penanganan COVID-19 yang dilakukan oleh Pemkab Aceh Timur,” katanya.
Direktur RSUD dr Zubir Mahmud, Aceh Timur, dr Edi Gunawan menyebutkan saat ini rumah sakit tersebut memiliki tujuh ruangan Pinere dengan kapasitas satu ruangan empat sampai lima ruangan.
Dalam meninjau langsung penanganan di RSUD Zubir Mahmud, Plt Gubernur Aceh turut didampingi Kepala Dinas PUPR Aceh, Fajri dan Juru Bicara Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani.
Sampai hari ini, Aceh Timur hanya mencatat 24 kasus dengan 4 di antaranya masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zubir Mahmud.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020