Sejumlah pengurus Partai Golongan Karya (Golkar) bersama Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai SIRA Kabupaten Nagan Raya menggelar pertemuan di Aula Teuku Zulkarnaini Kantor DPD II Partai Golkar di Kabupaten Nagan Raya, Aceh.

Pertemuan yang di hadiri pimpinan partai nasional dan lokal tersebut juga dihadiri oleh anggota legislatif yang saat ini duduk di DPRK Nagan Raya, yang tergabung Fraksi Golkar– SIRA, termasuk dua pimpinan lembaga legislatif tersebut.

“Tidak ada pembahasan tentang pemilihan kepala daerah, namum kedua partai sepakat untuk terus membangun komunikasi dengan semua pihak yang memiliki visi membangun Nagan Raya,” kata Ketua DPD II Partai Golkar Nagan Raya, Aceh Hajjah Cut Intan Mala didampingi Sekretaris Partai Golkar Ardiansyah di Suka Makmue, Jumat.

Menurutnya, pertemuan ini dilakukan sebagai bentuk silahturrahmi kedua partai politik terutama setelah DPD II Partai Golkar Nagan Raya melaksanakan musyawarah daerah baru-baru ini, dengan kepengurusan yang baru.

Selain itu, di dalam pertemuan tersebut Cut Intan Mala juga mengakui kedua pimpinan partai juga sepakat untuk menguatkan fungsi legislatif terutama Fraksi Golkar-Sira di DPRK Nagan Raya.

Sehingga diharapkan agenda-agenda penting di DPRK Nagan Raya dapat berjalan dengan baik.

“Begitu juga dengan pembahasan APBK yang saat ini sedang berlangsung, kita harapkan benar-benar mempertimbankan kepentingan rakyat,” kata Cut Intan Mala.
 

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020