Sekretaris Palang Merah Indonesia (PMI) Banda Aceh Didi Agustinus mengapresiasi masyarakat Kota Sabang yang rutin melakukan kegiatan sosial donor darah.

“Saya melihat ini merupakan ikon kegiatan sosial masyarakat yang rutin dilakukan di Kota Sabang, sehingga kebutuhan darah di Kota Banda Aceh dan tiga kabupaten/kota lain bisa terpenuhi,” ujarnya di Sabang, Senin.

Pernyataan itu diutarakan dalam pelaksanaan donor darah yang dilakukan Lanud MUS bersama Tarung Derajat dan Komunitas Bonsai, yang ditargetkan dapat mengumpulkan 200 kantong darah selama seminggu kegiatan sosial tersebut.

Menurut dia Sabang merupakan salah satu daerah yang rutin menyumbangkan darah untuk Kota Banda Aceh, yang mana darah tersebut dapat didistribusikan ke sejumlah kabupaten/kota di Aceh.

“Kebutuhan darah Kota Banda Aceh, itu tidak bisa dilakukan hanya oleh Kota Banda Aceh. Karena perharinya kita mengeluarkan darah antar 100 hingga 150 kantong perhari dalam keadaan emengency. Kita melayani 25 rumah sakit, termasuk dua klinik yang ada di Aceh Besar, Aceh Jaya dan Kota Sabang,” katanya.

Ia mengatakan PMI Banda Aceh dalam satu hari dapat mendistribusikan darah sebanyak 100-150 kantong darah kepada 25 fasilitas kesehatan, baik itu rumah sakit maupun klinik.
 

Pewarta: Arwella Zulhijjah Sari

Editor : Khalis Surry


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021