Tapaktuan (ANTARA Aceh) - Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Aceh Selatan melaksanakan kegiatan tes urine bagi pelajar, dalam rangka menciptakan lingkungan sekolah terbebas dari narkoba.
     
Kepala Seksi (Kasie) Dayamas BNNK Aceh Selatan Nurlina saat dihubungi di Tapaktuan, Jumat menyatakan, tes urin tersebut melibatkan 50 pelajar di SMAN 1 Samadua dan SMAN 1 Sawang.
     
"Tes urine ini merupakan salah satu kegiatan berkelanjutan dalam rangka menyukseskan program pengembangan kapasitas lingkungan pendidikan yakni memberdayakan pelajar relawan anti narkoba tingkat SLTA untuk menciptakan lingkungan sekolah bebas narkoba," katanya.
     
Menurut dia, pelaksanaan tes urine oleh BNNK Aceh Selatan terhadap siswa, sangat disambut baik oleh dewan guru, karena dengan adanya tes urine itu dapat mendeteksi secara dini pelajar yang memakai narkoba.
     
"Dengan begitu, jika terdeteksi dini maka pihak sekolah pun dapat mengambil tindakan segera dan secara tegas terhadap siswa yang terbukti telah terlibat narkoba," ujarnya.
     
Terhadap siswa yang terbukti sudah terlanjur menggunakan narkoba, maka pihaknya akan merehabilitasi siswa bersangkutan, dalam rangka menindaklanjuti program yang telah dicanangkan Presiden Jokowi yakni "Gerakan Rehabilitasi 100.000 Penyalahguna Narkoba Seluruh Indonesia".
     
Nurlina menambahkan, para siswa yang menjadi peserta tes urine tersebut langsung dipilih oleh pihak sekolah masing-masing karena pihak sekolah lah yang mengetahui catatan penilaian perilaku siswa selama mengikuti jam pelajaran.
     
"Karena pihak sekolah yang mengetahui siswa yang mana yang dianggap berpotensi kuat menyalahgunakan narkoba, maka pihak sekolah langsung yang memilih dan menunjuk peserta tes urine tersebut," ujarnya.
     
Ia tidak menyebutkan berapa orang siswa yang terbukti ditemukan telah menggunakan narkoba hasil dari tes urine itu.
     
Terhadap masing-masing sekolah yang telah berperan melaksanakan tes urine siswanya, pihak BNNK Aceh Selatan, memberikan piagam penghargaan kepada sekolah karena telah berpartisipasi menciptakan lingkungan sekolah bebas dari narkoba.

Pewarta:

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2015