Buku tulis yang telah disampul banyak dibeli oleh orang tua siswa yang anaknya akan masuk ataupun melanjutkan jenjang pendidikan sekolah pada tahun ajaran baru 2022/2023.

Salah satu penjual alat tulis sekolah (ATS) musiman di Pasar Aceh, Muslim mengatakan pembeli ATS tahun ini membludak dari pada tahun lalu. 

Ia menjelaskan per harinya bisa menghabiskan 10 dus buku (24 pak/karton)  dibandingkan tahun sebelumnya hanya mampu terjual 2 dus buku per hari.

"Membludak saat hari Rabu dan hari Kamis kemarin. Paling banyak yang mereka cari buku dengan tebal 40 dan 60 lembar," katanya. 

Penjual ATS musiman lainnya di Pasar Aceh juga mengatakan pembeli pada tahun ini lebih ramai dari pada tahun sebelumnya saat kegiatan belajar mengajar di sekolah dilaksanakan secara daring akibat pandemi COVID-19.

"Alhamdulillah tahun ini omzet penjualan bisa sampai 2-3 juta per hari, walaupun masih belum bisa melampaui saat sebelum pandemi," katanya. 

Kata dia, harga buku yang dijual bervariasi. Harga buku SIDU 40 lembar dihargai Rp145 ribu per pak (10 buku) dan buku SIDU 60 lembar Rp155 ribu per pak, sedangkan buku AA 40 lembar Rp155 ribu per pak dan buku AA 60 lembar Rp165 ribu per pak.

Selain buku, ATS lain yang banyak diburu adalah pulpen, pensil, penghapus, penggaris, dan kotak pensil.

Pewarta: Nurul Hasanah

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022