Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Besar mengevakuasi ular king kobra sepanjang 3,5 meter dari rumah warga di Gampong (desa) Baroh Blang Mee Kecamatan Lhoong kabupaten setempat. 

"Kita menerima laporan adanya ular king kobra yang masuk ke rumah warga milik Saminan (46), dan alhamdulillah petugas lapangan berhasil mengevakuasi nya," kata Kepala BPBD Aceh Besar Ridwan Jamil, di Aceh Besar, Jumat.

Ridwan menjelaskan, evakuasi tersebut dilakukan setelah petugas piket pemadam BPBD Aceh Besar Pos Lhoong menerima informasi adanya seekor ular king kobra sepanjang 3,5 meter. 

Baca juga: 5,5 hektare lahan terbakar di Trumon Aceh Selatan, sampai malam belum padam

Ular tersebut pertama sekali dilihat oleh pemilik rumah saat ia sedang melakukan aktivitas masak di dapur.

Setelah itu, petugas yang memiliki kemampuan menjinakkan binatang reptil berbahaya langsung ditugaskan melakukan penanganan hingga akhirnya ular berbisa tersebut dapat ditangkap. 

"Saat itu posisi ular berada di bawah kolom dapur, dan dalam waktu singkat singkat ular dapat dijinakkan menggunakan stick ular," ujarnya. 

Setelah diamankan, lanjut Ridwan, ular king kobra tersebut dilepasliarkan kembali ke habitatnya di kawasan pegunungan setempat. 

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, dan ular king kobra itu sudah dilepasliarkan kembali ke habitatnya," demikian Ridwan Jamil.

Baca juga: BPBD Aceh Barat kerahkan lima damkar padamkan api ke lokasi kebakaran

Pewarta: Rahmat Fajri

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023