Kepolisian RI Resor (Polres) Aceh Selatan menggelar razia gabungan guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.
Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru di Aceh Selatan, Selasa, mengatakan razia gabungan tersebut melibatkan sejumlah personel Polres Aceh Selatan, prajurit Kodim 0107/Aceh Selatan, dan Subdenpom.
"Razia cipta kondisi menjelang Pemilu 2024 digelar di depan Mapolres Aceh Selatan. Dalam razia tersebut, petugas gabungan memeriksa kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil," kata Nova Suryandaru.
Kapolres menyebutkan selain mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, target razia juga meliput pencurian kendaraan bermotor, penyalahgunaan narkoba, serta pencegahan tindak pidana lainnya.
"Razia gabungan tersebut merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Pemilu 2024 dilaksanakan serentak antara pemilihan calon anggota legislatif dengan pemilihan presiden dan wakil presiden," kata Nova Suryandaru.
Dalam razia gabungan tersebut, kata Kapolres, petugas memberi imbauan kepada masyarakat, khususnya pengendara sepeda motor, untuk selalu memakai helm serta tidak menggunakan knalpot brong karena mengeluarkan suara bising.
Selain itu, petugas gabungan juga mengingatkan masyarakat tidak terlibat penyalahgunaan narkoba maupun tindak pidana lainnya. Jika mengetahui ada tindak pidana, segera melaporkan ke kantor polisi terdekat.
Razia cipta kondisi tersebut terus dilakukan selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024. Razia tersebut untuk menekan kriminalitas, sehingga tercipta situasi dan kondisi yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Selatan.
"Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama menjaga kamtibmas di Aceh Selatan yang kondusif, terutama menjelang pesta demokrasi pada 14 Februari 2024," kata Nova Suryandaru.
Baca juga: Forkopimda razia warkop di Banda Aceh
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023
Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru di Aceh Selatan, Selasa, mengatakan razia gabungan tersebut melibatkan sejumlah personel Polres Aceh Selatan, prajurit Kodim 0107/Aceh Selatan, dan Subdenpom.
"Razia cipta kondisi menjelang Pemilu 2024 digelar di depan Mapolres Aceh Selatan. Dalam razia tersebut, petugas gabungan memeriksa kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil," kata Nova Suryandaru.
Kapolres menyebutkan selain mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, target razia juga meliput pencurian kendaraan bermotor, penyalahgunaan narkoba, serta pencegahan tindak pidana lainnya.
"Razia gabungan tersebut merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Pemilu 2024 dilaksanakan serentak antara pemilihan calon anggota legislatif dengan pemilihan presiden dan wakil presiden," kata Nova Suryandaru.
Dalam razia gabungan tersebut, kata Kapolres, petugas memberi imbauan kepada masyarakat, khususnya pengendara sepeda motor, untuk selalu memakai helm serta tidak menggunakan knalpot brong karena mengeluarkan suara bising.
Selain itu, petugas gabungan juga mengingatkan masyarakat tidak terlibat penyalahgunaan narkoba maupun tindak pidana lainnya. Jika mengetahui ada tindak pidana, segera melaporkan ke kantor polisi terdekat.
Razia cipta kondisi tersebut terus dilakukan selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024. Razia tersebut untuk menekan kriminalitas, sehingga tercipta situasi dan kondisi yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Selatan.
"Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama menjaga kamtibmas di Aceh Selatan yang kondusif, terutama menjelang pesta demokrasi pada 14 Februari 2024," kata Nova Suryandaru.
Baca juga: Forkopimda razia warkop di Banda Aceh
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023