Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Aceh Besar berupaya meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian keluarga dengan mengoptimalkan sosialisasi program Gampong Mawaddah Warahmah (Gammawar).

“Program Gammawar PKK adalah mewujudkan kesejahteraan dan kemandirian bagi keluarga yang mencakupi sepuluh program pokok PKK,” kata Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Aceh Besar Cut Rezky Handayani di Naga Umbang, Kecamatan Lhoknga, Selasa.

Ia menjelaskan  lewat sosialisasi Gammawar yang diberikan oleh TP PKK Aceh Besar dapat memberikan pencerahan dan perbaikan, sehingga program kerja dapat berjalan sempurna dan upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga dapat terwujud.

“Jika dalam pelaksanaan masih ada kekurangan ini harus diperbaiki sehingga program Gammawar yang muaranya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian keluarga dapat terwujud,” katanya.

Menurut dia untuk mengoptimalkan program Gammawar yang merupakan pilar utama keluarga dapat dilaksanakan secara berjenjang bersama mitra strategis dan pemangku kepentingan lainnya hingga tingkat gampong/desa.

“PKK gampong bisa memasukkan usulannya saat Musrenbang Kecamatan dan yang terpenting Gammawar ini bisa dipromosikan di gampong agar masyarakatnya bisa mengetahui apa itu Gammawar,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut ia juga mengajak PKK dapat terlibat aktif mulai saat Musrenbang Gampong hingga Kecamatan sehingga program-program untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian keluarga dapat diakomodir.

"Artinya, jika PKK aktif dalam Musrenbang tentu ini akan berpengaruh terhadap alokasi anggaran yang diterima untuk mengoptimalkan berbagai program yang telah dicanangkan termasuk untuk dukungan Posyandu,” katanya.

Selain melaksanakan sosialisasi Gammawar, TP PKK Aceh BEsar juga melaksanakan zikir bersama dan tausiah oleh Ustazah Fauziah yang berlangsung di Komplek Wisata Teupin Balik, Gampong Naga Umbang, Kecamatan Lhoknga.

Baca juga: Aceh Besar uji coba makan siang gratis tingkat SMP

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024