Dinas Pangan Kabupaten Aceh Besar mengadakan rapat verifikasi dan validasi data penerima bantuan pangan tahap dua dalam upaya memastikan bantuan yang diberikan tersebut tepat sasaran.

"Rapat verifikasi dan validasi data ini juga bagian dari memastikan bahwa bantuan pangan yang disalurkan tepat sasaran dan efektif dalam mengurangi kemiskinan serta menjaga stabilitas harga pangan di wilayah Aceh Besar," kata  Kadis Pangan Aceh Besar Alyadi di Aceh Besar, Jumat.

Ia menjelaskan kegiatan tersebut merupakan bagian memastikan data penerima sesuai dengan di lapangan sehingga saat pendistribusian bantuan pangan di Kabupaten Aceh Besar berjalan dengan lancar.

“Kegiatan tersebut melibatkan berbagai instansi terkait termasuk di dalamnya Bappeda, Dinas Sosial, Disdukcapil, Bulog dan PT Pos,” katanya.

Baca: Dinas Pangan Aceh tinjau kualitas beras bantuan pangan di Bulog

Ia menyebutkan untuk bantuan pangan tahap II, Kabupaten Aceh Besar mendapat alokasi sebanyak  40.169 penerima manfaat dengan total beras per bulan 401.690 kilogram yang tersebar di 23 kecamatan yang ada dalam daerah tersebut.

Ia mengatakan rapat bantuan pangan tahap dua untuk periode April, Mei dan Juni juga bagian untuk memastikan kelancaran distribusi yang akan disalurkan Perum Bulog Kanwil Aceh dan PT Pos Indonesia Cabang Utama Banda Aceh

Manajer OPP Perum Bulog Kanwil Aceh Hafizhsyah berharap agar bantuan pangan dapat disalurkan pada awal bulan Mei 2024 guna memastikan ketersediaan pangan bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Langkah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Kabupaten Aceh Besar dan menjadi salah satu upaya konkret dalam penanggulangan masalah pangan di daerah,” katanya.

Baca: Pj Bupati: Musyawarah turun ke sawah bagian tingkatkan produktivitas
 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024