Wajah jadi jendela hati sehingga memiliki kulit wajah yang sehat adalah idaman semua orang. Dokter Farhan Zubedi menyebutkan, ada beberapa indikator kulit wajah yang sehat, antara lain, permukaannya tidak terlihat kusam, sebum terkontrol baik, terhidrasi, dan teksturnya kenyal.

Lulusan Universitas Syiah Kuala itu dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu (9/6), mengatakan bahwa indikator kesehatan kulit juga mencakup tanda penuaan kulit berupa adanya kerutan pada area dahi atau pipi.

"Kesehatan kulit itu tidak ditentukan dari warna. Kita memang punya standar kecantikan yang masih ekstrem, lebih condong ke kiri atau kanan, harus putih, bening... Tapi, sebenarnya itu bukan patokan kulit sehat atau tidak," kata kreator konten kesehatan tersebut.

Baca juga: Strategi Mudah Menjaga Kesehatan Mental, Rekomendasi Ahli Psikologi

Berwarna gelap atau terang, ia melanjutkan, kulit yang sehat akan tampak cerah dan bertekstur bagus.

"Kalau skin pigmention (pigmentasi kulit) itu bukan untuk melihat kulit sehat. Tapi, memang secara penelitian, orang dengan kulit yang gelap itu lebih tahan lama dibandingkan yang terang karena melanin yang tinggi," katanya.
 

Ilustrasi-- Prosedur perawatan kulit wajah. (ANTARA/Pexels/Cottonbro Studio)



Ia mengatakan bahwa melanin berfungsi untuk melindungi kulit dari dampak paparan sinar ultraviolet hingga polusi.

"Makanya, kalau kita kena sinar matahari, kita tan, kita hitaman, itu sebenarnya adalah reaksi tubuh melindungi kita karena melanin yang meningkat," katanya. 

Baca juga: Manfaat konsumsi suplemen kecantikan, jaga kesehatan kulit dari dalam

Dokter Farhan mengemukakan pentingnya membersihkan wajah dengan baik dalam upaya menjaga kesehatan kulit wajah.

Saat membersihkan riasan pada wajah, ia mengatakan, kapas yang sudah digunakan untuk menghapus riasan pada bagian wajah tertentu sebaiknya tidak digunakan kembali.

"Jangan melewati bagian yang sama dengan kain yang sama supaya dia tidak nempel...," katanya.

"Jadi, kalau bisa satu kapas untuk sekali usap. Jadi, ganti dengan sisi lainnya, kan itu tebal, atau pakai sisi yang lain. Tapi, kalau bisa jangan lewati dengan bagian yang sama," ia menambahkan.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ciri kulit wajah yang sehat menurut dokter

Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024