Meulaboh (ANTARA Aceh) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat, Provinsi Aceh mensosialisasikan peraturan dan kebijakan bidang perekonomian dan investasi sebagai bentuk mendukung tumbuh kembangnya investasi ke daerah itu.

Bupati Aceh Barat H T Alaidinsyah di Meulaboh, Kamis mengatakan daerah tersebut sedang giat-giatnya membangun kerjasama dengan berbagai investor, baik investor lokal maupun nasional sekaligus memberi peluang bagi pengusaha menanamkan modalnya.

"Kami terus mengait investor, baik dari dalam maupun luar. Dengan adanya investasi di daerah kita, maka kontribusinya akan mempercepat pertumbuhan ekonomi," katanya dalam sambutan tertulis dibacakan Staf Ahli Bidang Ekonomi Dr Erwansyah.

Ia menjelaskan di Kabupaten Aceh Barat saat ini telah terdapat beberapa perusahaan swasta yang menanamkan modalnya dalam berbagai bidang seperti batubara, karet, perkebunan, emas serta bidang pertanian, termasuk calon-calon investor baru ke depan.

Kesemuanya itu diharapkan dapat memberi dampak terhadap pertumbuhan ekonomi regional dan nasional, serta paling penting masyarakat merasakan langsung kesejahteraan dengan terbuka lapangan kerja serta berpenghasilan tetap.

Namun demikian, kata Alaidinsyah Pemkab Aceh Barat dalam hal pengelolaan dan pemberian izin usaha kepada para perusahaan, tetap mempedomani peraturan yang ada, dengan mengedepankan aspek kesejahteraan masyarakat.

"Karena itu sosialisasi ini merupakan kegiatan yang memiliki nilai strategis dalam rangka memahami setiap peraturan dan kebijakan, serta kearifan lokal yang berkenaan dengan perekonomian dan investasi dalam sebuah daerah," katanya.

Dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah, khususnya yang berkaitan dengan pembagian urusan pemerintahan dan pengelolaan bidang-bidang di sektor perekonomian antara Pemerintah Provinsi dengan kabupaten/kota.

Melalui sosialisasi itu diharapkan pengusaha yang bermaksud merencanakan investasi di Kabupaten Aceh Barat dapat menerima informasi tentang regulasi dan peraturan daerah, pesan tersebut harus berkesinambungan dari instansi yang membidanginya.

Kepada investor yang sudah  ada di Aceh Barat didorong untuk mengembangkan usahanya, kemudian calon-calon investor berencana masuk akan dipermudah semua urusan melalui instansi terkait sebagai tuan rumah dengan memberikan pelayanan terbaik.

"Insyaallah, kita dengan tim yang ada di Pemkab Aceh Barat, baik dalam perizinan dan bidang lainnya akan menjadi tuan rumah dengan memberikan pelayanan yang terbaik untuk para investor di Aceh Barat," katanya menambahkan.

    

Pewarta: Anwar

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017