Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Medco E&P Malaka meningkatkan keahlian warga di Kabupaten Aceh Timur untuk beternak melalui pelatihan peternakan moderwn di wilayah kerja perusahaan tersebut.

"Peningkatan keahlian warga ini merupakan komitmen perusahaan untuk mendukung peningkatan kapasitas dan keahlian masyarakat di antaranya pada bidang ekonomi dan pendidikan," kata Manajer Operasi Medco E&P Malaka, Ali Hamzah di Aceh Timur, Rabu.

Ia menjelaskan, Medco Foundatian bersama Medco E&P Malaka melatih warga, komunitas petani dan peternak di Indra Makmu dan Julok serta para guru dan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Jurusan Peternakan di wilayah mitra binaan Medco E&P Malaka di Blok A.

Adapun kapasitas dan keahlian dimaksud meliputi aspek manajemen dan operasional peternakan domba, keahlian yang berlangsung dari 23-25 Januari 2018.

Ia mengatakan, dalam kegiatan tersebut pihaknya mendatangkan ahli dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan praktisi bisnis peternakan modern dari MMT Farm.

Ali Hamzah mengatakan pelatihan tersebut juga bertujuan meningkatkan kapasitas dan keahlian masyarakat petani dan peternak serta beberapa pekerja proyek Blok A serta guru dan siswa-siswa dengan melihat minat, motivasi dan potensi masyarakat dan desanya.

"Para Peserta belajar tentang reproduksi, kesehatan ternak, sanitasi, teknik pemeliharan, pengolahan pakan alternatif hingga manajemen kewirausahaan. Peserta juga diajak praktek yang dipandu oleh para ahli dan difasilitasi untuk merancang serta mengembangkan kewirausahaan berbasis peternakan," katanya.

Ia menambahkan, pelatihan yang digelar tersebut juga bagian mendukung inisiatif Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib yang telah memulai proyek percontohan peternakan domba modern.

"Mudah-mudahan peternakan domba modern yang sudah dimulai Bupati Aceh Timur ini menjadi percontohan untuk dikembangkan oleh masyarakat," katanya.

Pewarta: Ifdhal

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018