Lhokseumawe (Antaranews Aceh) - Tim Satuan tugas Pangan melakukan pemantauan ke sejumlah pasar tradisional di Kota Lhokseumawe, dalam upaya pengendalian harga sembilan bahan pokok menjelang Ramadhan 1439 Hijriah/2018.

Dari hasil pemantauan yang dipimpin Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Yusuf Muhammad, di Pasar Inpres, Jumat, tidak ada lonjakan harga terhadap berbagai jenis kebutuhan pokok.

Sejumlah pedagang yang diwawancarai langsung Wakil Wali kota Yusuf Muhammad, mengakui bahwa stabilnya harga berbagai kebutuhan pokok tersebut, selain stoknya mencukupi juga dipengaruhi oleh masih lemahnya daya beli masyarakat.

Sementara itu, harga berbagai jenis kebutuhan pokok seperti beras masih normal yakni Rp140 ribu/sak ukuran 15 Kg, gula pasir Rp12 ribu/Kg, minyak goreng Rp12 ribu/Kg.

Sedangkan untuk kebutuhan barang strategis lainnya seperti cabe merah, bawang merah dan lain sebagainya masih stabil. Sementara untuk telur harganya masih tinggi yakni antara Rp40 ribu hingga Rp45 ribu/papan (30 butir).

Sementara itu, pada sidak pasar yang dilakukan oleh Satgas Pangan Kota Lhokseumawe, juga dihadiri oleh Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, Kepala Bank Indonesia Yufrizal, Kepala Bulog Sub Divre Lhokseumawe Armiya Darsyah, Kepala BPS Lhokseumawe Yudi Yos Elvin.

Pewarta: Mukhlis

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018