Bagaikan pelipur lara, Benny Oktovianto dan kawan-kawan menebus kekalahan Persiba Balikpapan 0-1 dari PSIM Yogyakarta di laga pertama Liga 2 dengan mengalahkan Persis Solo dengan skor 3-0 di Balikpapan, Rabu 26/6.
Namun demikian, Persiba harus menunggu hingga menit ke-39 untuk mendapatkan gol pertama meski tak kenal lelah membombardir pertahanan Persis sejak menit pertama.
Di menit ke-39, persis dari ujung setengah lingkaran di depan kotak penalti, Muhammad Rasul mengambil peluang sepersekian detik ia bebas dari kawalan. Tendangannya keras menghujam pojok kiri atas gawang Persis yang dikawal Sukasto Effendi untuk mengubah skor menjadi 1-0. Pertandingan babak pertama pun berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Persiba.
Paruh waktu kedua, serangan Persiba tak mengendur, tapi Persis mulai menemukan kepercayaan diri dan berhimpun untuk menyerang balik. Penguasaan bola pun yang semula didominasi Persiba di babak pertama, kini berimbang. Persis berhasil membuat beberapa peluang walapun selalu berhasil diantisipasi barisan belakang Beruang Madu.
Sebaliknya, Persiba semakin efektif dan dengan transisi dari bertahan ke menyerang, Beruang Madu berhasil menciptakan empat peluang emas, dan dua diantaranya menjadi gol.
Menit ke-57 Andre Dio berhasil menambah keunggulan Persiba menjadi 2-0. Kembali tendangan dari luar kotak penalti yang keras tak bisa dihalau kiper Sukasto. Dan Benny Octo turut menaruh namanya di lembar hasil pertandingan setelah tendangan geledek menyilang yang dikirimnya dari sisi kanan pertahanan Persis lewat dari hadangan kiper.
“Saya bersyukur hari ini anak-anak bermain disiplin, tenang, dan tetap pantang menyerah,” kata pelatih Beruang Madu Salahuddin usai pertandingan.
Pertandingan yang disaksikan 9.300 penonton ini dipimpin wasit Samce Lawita dari Sulawesi Tengah yang mengeluarkan dua kartu kuning untuk Persiba dan tiga kartu kuning untuk Persis Solo.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019