Banda Aceh (ANTARA) - Siswa Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Quantum School Banda Aceh menyalurkan donasi sebesar Rp30 juta dalam kegiatan hari amal (Charity Day) di Dayah Darul Hikmah di Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar.
“Bantuan ini adalah donasi dari hasil Market Day/ Studentpreneur, sedekah Jum’ah, dari parents dan students serta yayasan dan para guru sebagai wujud kepedulian dan juga solidaritas dalam rangka membantu saudara kita yang membutuhkan.” kata Kepala SDIT Quantum School Riani Hilal Ukhra di Aceh Besar, Jumat
Pernyataan itu disampaikan di sela-sela kegiatan Charity Day di Musalla Dayah Darul Hikmah, Aceh Besar.
Baca juga: Kopi Leuser galang donasi lewat penjualan kopi guna mitigasi konflik gajah di Aceh
Ia menjelaskan donasi yang dikumpulkan tersebut merupakan wujud kepedulian bersama dalam rangka menyambut bulan Ramadhan dan lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah serta membantu mereka yang membutuhkan.
"Donasi yang terkumpul dari berbagai rangkai yang digelar di sekolah tersebut merupakan bagian memperkenalkan sejak dini sifat kedermawanan, wirausaha dan saling berbagi serta amal shaleh yang dapat dilaksanakan anak-anak di sekolah dan lingkungan tempat mereka domisili," katanya.
Adapun bantuan yang diserahkan tersebut di antaranya dalam bentuk uang saku, sembako, peralatan belajar, alat kebersihan, alat elektronik dan lemari buku.
Menurut dia idealnya perkembangan pengetahuan berbanding lurus dengan bertumbuhnya kesadaran diri dan empati untuk sesama.
Ia mengatakan nilai empati yang ditunjukkan dengan sikap kedermawanan dan berbagi untuk sesama merupakan salah satu core value (nilai inti) nilai dari 8 nilai SEMANGAT di SDIT Quantum School.
Ia berharap siswa dan siswi SDIT Quantum School dapat menjadi pribadi yang Shalih-Muslih-Maslahah untuk masa depan peradaban yang maju dan bermartabat.
Pimpinan Dayah Darul Hikmah, Abu Soufyan M Shaleh menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar SDIT Quantum School yang telah membantu kebutuhan santriwan/santriwati di Dayah Darul Hikmah sehingga mereka lebih bersemangat lagi dalam menuntut ilmu.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir di antaranya para guru dan pengasuh Dayah Darul Hikmah dan juga seluruh Guru SDIT Quantum School.
Baca juga: Lembaga kemanusiaan distribusi air bersih 50 ribu liter ke Lhoknga