Pihak Gampong Ulee Rubek Barat, Kecamatan Seunuddon, Kabupaten Aceh Utara secara bahu- membahu membantu seorang warganya yang alami lumpuh dengan memberi tahukan petugas medis agar segera dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan.

Ibu rumah tangga (IRT) yang menderita lumpuh di bagian badan sebelah kanan ini bernama Darmiati Rasyib (39), tercatat sebagai warga kurang mampu di Gampong Ulee Rubek Barat.

"Tadi pagi menjelang siang, Ibu Darmiati sudah dijemput pihak Puskesmas Seunuddon, untuk selanjutnya akan dibawa ke Rumah Sakit Umum Cut Mutia (RSUCM) jika tidak memungkinkan dirawat di Puskesmas setempat," kata Keuchik Ulee Rubek Barat Herizal Saputra.

Pemuda dan masyarakat gampong setempat serta keuchik melihat kondisi Darmiati sudah tidak memungkinkan lagi sehingga dilakukan koordinasi dengan berbagai pihak, termasuk dengan keluarganya agar ibu tiga anak itu dapat segera dibawa berobat ke rumah sakit.

Darmiati sudah sakit sekitar 1, 5 tahun, namun kelumpuhan pada bagian badan sebelah kanan itu baru terjadi dalam tiga bulan terakhir.

Dikatakan sebelumnya Yusri atau Abu Yuh, suami Darmiati sudah berupaya membawa istrinya ini berobat ke rumah sakit dan berobat kampung, namun belum ada perubahan dan sakitnya semakin parah.

Karena kondisi keuangan suaminya saat ini semakit terjepit, maka Darmiati tidak lagi dibawa berobat ke rumah sakit karena tidak memiliki biaya pendampingan dan mereka hanya pasrah berharap mukjizat datang, apalagi Yusri harus menanggung biaya hidup tiga buah hati mereka yang masih kecil- kecil.

Sebelumnya pihak pemuda Ulee Rubek Barat beserta masyarakat setempat juga kerap membantu keluarga Yusri, baik dalam bentuk beras maupun alakadar uang tunai.

Pewarta: Zubir

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020