Pemerintah Kabupaten Aceh Barat memperolah dua penghargaan sekaligus dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) pusat karena berhasil menciptakan pemerintahan yang bersih dan berkinerja baik.
Penghargaan tersebut masing-masing Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Level 3 dan kapasistas Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) Level 3 yang diserahkan Gubernur Aceh, Nova Iriansyah kepada Bupati Aceh Barat H Ramli MS di gedung serba guna Banda Aceh pada Jumat(14/2).
"Ini merupakan sebuah prestasi yang sangat luar biasa dari aparatur pemerintah di Aceh Barat, karena Aceh Barat berhasil menciptakan pelayanan terbaik dan tidak mengecewakan rakyat," kata Bupati Aceh Barat H Ramli MS di Meulaboh, Minggu.
Menurutnya, penghargaan yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Barat yang memperoleh penghargaan Maturitas SPIP Level 3 dan Kapabilitas APIP Level 3, menunjukan bahwa daerah ini telah melaksanakan praktek pengendalian intern dan terdokumentasi dengam baik.
Dengan adanya prestasi ini, pemerintahan yang ia pimpin saat ini ke depan akan terus bertekad agar menyelenggarakan pemerintahan yang bersih, akuntabel dan sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku.
Ia juga berharap penghargaan yang diraih ini, agar dapat memotivasi seluruh aparatur pemerintah agar melayani masyarakat dengan baik, dan tidak mengecewakan rakyat dalam mendapatkan pelayanan publik.
"Terimakasih kepada Sekda, Inspektur dan kepala organisasi pemerintah daerah di Aceh Barat yang telah bekerja keras secara maksimal sehingga kita memperoleh hasil terbaik," kata Ramli MS menambahkan.
Ia juga mengapresiasi kinerja lembaga pemerintah di daerah itu, sehingga ke depan diharapkan lebih solid, bahu-membahu dan tidak menyelewengkan wewenang maupun tugas.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020
Penghargaan tersebut masing-masing Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Level 3 dan kapasistas Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) Level 3 yang diserahkan Gubernur Aceh, Nova Iriansyah kepada Bupati Aceh Barat H Ramli MS di gedung serba guna Banda Aceh pada Jumat(14/2).
"Ini merupakan sebuah prestasi yang sangat luar biasa dari aparatur pemerintah di Aceh Barat, karena Aceh Barat berhasil menciptakan pelayanan terbaik dan tidak mengecewakan rakyat," kata Bupati Aceh Barat H Ramli MS di Meulaboh, Minggu.
Menurutnya, penghargaan yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Barat yang memperoleh penghargaan Maturitas SPIP Level 3 dan Kapabilitas APIP Level 3, menunjukan bahwa daerah ini telah melaksanakan praktek pengendalian intern dan terdokumentasi dengam baik.
Dengan adanya prestasi ini, pemerintahan yang ia pimpin saat ini ke depan akan terus bertekad agar menyelenggarakan pemerintahan yang bersih, akuntabel dan sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku.
Ia juga berharap penghargaan yang diraih ini, agar dapat memotivasi seluruh aparatur pemerintah agar melayani masyarakat dengan baik, dan tidak mengecewakan rakyat dalam mendapatkan pelayanan publik.
"Terimakasih kepada Sekda, Inspektur dan kepala organisasi pemerintah daerah di Aceh Barat yang telah bekerja keras secara maksimal sehingga kita memperoleh hasil terbaik," kata Ramli MS menambahkan.
Ia juga mengapresiasi kinerja lembaga pemerintah di daerah itu, sehingga ke depan diharapkan lebih solid, bahu-membahu dan tidak menyelewengkan wewenang maupun tugas.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020