Rumah Kepala Desa (kepdes) di Desa Kebon Teumpen, Kecamatan Pereulak Barat, Kabupaten Aceh Timur ambruk akibat tertimpanya sebatang pohon kelapa sawit, Jumat (5/6) sekitar pukul 19.30 WIB. 

“Iya benar, akibat angin kencang sehingga pohon tersebut tumbang atas rumah Mustafaruddin (34) yang merupakan kepala desa setempat,”kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur, Ashadi, saat di hubungi di Idi, Sabtu. 

Dikatakannya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun korban hanya mengalami kerugian di taksir sekitar puluhan juta.

Ia juga mengatakan, pihaknya telah mengerahkan anggota Satuan Tugas (Satgas) BPBD setempat untuk membersihkan pohon kelapa sawit yang menimpa rumah.

“Iya, saat ini anggota Satgas bersama masyarakat setempat sedang membersihkan pohon tersebut,”kata Ashadi. 

Ashadi menjelaskan, kejadian itu awalnya angin kencang dari arah selatan ke utara disertai hujan lebat.

Tiba-tiba, pohon kelapa sawit yang berada di sisi rumahnya tumbang ke arah rumah hingga merusak semua bagian atap dan dinding.

"Melihat pohon sawit tumbang, lalu seluruh penghuni rumah keluar menyelamatkan diri ke rumah tetangga,"kata Ashadi. 

Mengingat kondisi hujan begitu lebat, lanjut Ashadi, sehingga Mustafaruddin bersama keluarganya memutuskan untuk mengungsi ke rumah tetangga.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Aceh Timur Elfiandi, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pelindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos) Saharani, telah menyerahkan bantuan sembako berupa beras 5 kilogram, satu dus air mineral, mie instan satu kotak dan perlengkapan salat serta 15 lembar triplek untuk memperbaiki dinding rumah yang rusak.

Dalam penyerahan bantuan itu turut di hadir Camat Peureulak Barat Syamsul, dan Kapolsek Peureulak Barat Iptu Eko Hadiantoro serta aparatur desa setempat.



 

Pewarta: Hayaturrahmah

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020