Aceh Timur (ANTARA) - Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Idi, Kabupaten Aceh Timur, menyebutkan produksi ikan tongkol di daerah itu mencapai 4,45 juta ton lebih per tahun.
"Hasil tangkapan nelayan jenis ikan tongkol paling melimpah di PPN. Bahkan hingga hari ini," kata Kepala PPN Idi Ermansyah di Aceh Timur, Senin.
Ermansyah mengatakan akibat dampak melimpahnya ikan tongkol, saat ini di pasaran dari Rp18 ribu per kilogram turun menjadi Rp10 ribu per kilogram. Penurunan harga juga dialami jenis tongkol tuna dari Rp25 ribu per kilogram menjadi Rp15 ribu per kilogram.
“Semua jenis ikan tongkol turun harga, termasuk ikan jeureubok atau tongkol kecil dari harga Rp10 ribu per kilogram menjadi Rp5 ribu per kilogram," kata Ermansyah.
Ermansyah mengatakan turunnya harga ikan di Aceh Timur akibat belum adanya gudang pendingin atau tempat penampung dengan kapasitas besar.
"Karena hasil tangkapan nelayan banyak ya harus dijual murah, jika tidak maka akan membusuk karena tidak ada pendingin ikan tersebut,"kata Ermansyah.
Produksi tongkol di Aceh Timur capai 4,45 juta ton
Senin, 6 Mei 2024 18:26 WIB