Ratusan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)yang lulus tahap awal di lingkup Pemerintah Aceh Jaya fomasi tahun 2019 kembali mengikuti tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) di ruang TIK SMA Negeri 1 Calang, Kamis (17/9/2020).

Syarif Hidayat Kepala BPKSDM Aceh Jaya kepada Antara menyampaikan kalau peserta yang mengikuti tes SKB berjumlah 484 peserta dari berbagai bidang formasi.

"Jumlah peserta yang ikut SKB dari Aceh Jaya ada 484 peserta , namun yang ikut di Aceh Jaya ada 471 yang melaksanakan tes di Lab TIK SMA Negeri 1  Calang yang lain 12 orang di kantor regional VI BKN Medan dan 1 di UPT BKN Padang," kata Syarif Hidayat, Kamis.

Ia menyampaikan kalau para peserta diwajibkan hadir 90 menit sebelum tes berlangsung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan berpakaian lengkap.

" Tes kita laksanakan selama 3 hari sejak 16-19 September 2020, dengan sistim tes SMS CAT," kata Syarif Hidayat. 

Syarif Hidayat mengemukakan, sebelum peserta memasuki ruangan tes, peserta terlebih dahulu diperiksa seluruh tubuh, peserta diwajibkan memakai masker, cuci tangan dan tidak di perkenan memakai sepatu karena ruang tes telah disterilkan dengan penyemprotan di sinfektan. 

"Setiap selesai peserta mengikuti tes, panitia selalu melakukan penyemprotan di sinfektan untuk menghindari dari virus COVID-19, apalagi Aceh Jaya masuk sebagai daerah pandemi COVID-19,"kata Syarif Hidayat. 

Syarif menyampaikan kalau pada hari pertama semua peserta hadir pada pelaksanaan SKB namun pada hari kedua ini ada dua orang yang tidak hadir.

"Kalau memang tidak hadir maka dinyatakan gugur karena tidak ada yang namanya tes susulan," kata Syarif.

 

Pewarta: Arif Hidayat

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020