Destinasi Kampung Kerawang Gayo Bebesen Kabupaten Aceh Tengah meraih juara kedua penghargaan destinasi belanja terpopuler dalam ajang  Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2020 kata pejabat setempat.

"Alhamdulillah kita mendapat juara pada kategori belanja terpopuler, Kampung Kerawang Gayo Bebesen. Kita berharap Kerawang Gayo semakin dikenal oleh masyarakat luas, wisatawan lokal, maupun luar negeri," kata Sekda Aceh Tengah, Subandhy dihubungi di Takengon, Jumat.

Ia menjelaskan penghargaan tersebut diterima langsung dari Dirjen Kerjasama Pemberdayaan Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM RI Daulat P Silitonga pada Malam Anugerah Pesona Indonesia di Labuan Bajo, NTT.

Subandhy mengatakan Kerawang Gayo telah diakui menjadi Warisan Budaya Tak Benda oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI sejak tahun 2014.

Menurut dia Kampung Kerawang Gayo Bebesen selama ini telah menjadi pusat pengrajin dan penjualan kerajinan khas daerah tersebut, maupun berbagai cinderamata bermotif Kerawang Gayo yang menjadi salah satu daya tarik para wisatawan datang ke Aceh Tengah. 

"Ini menjadi penyemangat para pelaku ekonomi khususnya pengrajin Kerawang Gayo untuk terus lebih kreatif mengembangkan kerajinan bermotif Kerawang Gayo," katanya.

Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat, para pengrajin, pemangku kepentingan terkait, dan terkhusus kepada Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Kabupaten Aceh Tengah di bawah binaan, Puan Ratna. 

Pewarta: Kurnia Muhadi

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021